Connect With Us

Yuli Iskandar Istri Bupati Tangerang Lantik Tim Penggerak PKK Kecamatan

Mohamad Romli | Selasa, 24 Januari 2017 | 18:00

Yuli Iskandar Istri Bupati Tangerang Lantik Tim Penggerak PKK Kecamatan (@tangerangnews 2017 / Romly Revolvere)

 

TANGERANGNews.com-Yuli Zaki Iskandar, Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) melantik 29 Ketua Tim Penggerak PKK kecamatan di Gedung Pendopo Bupati Tangerang. Selasa, (24/1).

Pelantikan tersebut karena terjadinya mutasi dan promosi terhadap camat di 29 kecamatan yang dilakukan Bupati Tangerang beberapa waktu yang lalu.

"Dengan adanya mutasi dan promosi camat beberapa waktu lalu tentunya membuat alih tugas camat pun berubah, dan dengan otomatis TP PKK kecamatan beralih tugas ke istri pejabat yang baru," Kata Yuli.

Istri Bupati Tangerang, A. Zaki Iskandar itu juga mengharapkan PKK mampu mendorong  kemampuan kaum wanita dari berbagai aspek, sehingga anggapan yang meragukan kaum wanita secara bertahap dapat dihilangkan.  

"Harus diingat bahwa tantangan PKK kedepan adalah bagaimana membentuk citra positif perempuan pembangunan sebagai motivator penggerak masyarakat dan narasumber masyarakat dalam meraih kehidupan yang berkualitas," tambah Yuli.

Selain diikuti oleh anggota PKK, dalam acara tersebut juga turut hadir Wakil Bupati Tangerang, Hermansyah. 

Hermansyah mengatakan, tantangan kedepan yang semakin berat agar menjadikan kaum perempuan lebih kuat dan mulai merubah pola pikir agar kelompok perempuan semakin maju, setara dengan laki-laki, namun tanpa meninggalkan kodratnya sebagai perempuan.  

 

BANDARA
Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Kamis, 18 April 2024 | 15:03

Gunung Ruang di Sulawesi Utara mengalami erupsi dengan ketinggian letusan mencapai 3725 meter di atas permukaan laut pada Rabu, 17 April 2024.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

TANGSEL
Buka Pendaftaran Cawalkot Tangsel, PKB Utamakan Kualitas

Buka Pendaftaran Cawalkot Tangsel, PKB Utamakan Kualitas

Kamis, 25 April 2024 | 18:30

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mulai membuka pendaftaran bakal calon wali kota dan wakil wali kota, untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill