Connect With Us

Peringati Harlah ke 83, Banser Tangerang Gelar Ziarah Kebangsaan

Mohamad Romli | Minggu, 23 April 2017 | 11:00

Ratusan personel Banser Tangerang mengikuti kegiatan ziarah kebangsaan selama dua hari, yakni 23-24 April 2017. Kegiatan tersebut dalam rangka harlah gerakan pemuda Ansor ke-83. (@tangerangnews 2017 / Mohamad Romli)


TANGERANGNEWS.com-Ratusan personel Banser Tangerang mengikuti kegiatan ziarah kebangsaan selama dua hari, yakni 23-24 April 2017. Kegiatan tersebut dalam rangka harlah gerakan pemuda Ansor ke-83. Ketua Ansor Kabupaten Tangerang, Khoirun Huda saat melepas peserta ziarah tersebut di Markas Banser Pasar Kemis, Minggu (23/4/2017) mengatakan, kegiatan ini selain dalam rangka harlah gerakan pemuda Ansor ke-83, juga untuk napak tilas.


"Kegiatan ini dalam rangka memperingati hari lahir gerakan pemuda Ansor ke-83. Sekaligus napak tilas perjuangan alim ulama dalam memperjuangkan agama dan bangsa," ujarnya.

Sementara Komandan Banser Kabupaten Tangerang Anwari menjelaskan bahwa dalam agenda ziarah satkorcab Banser Tangerang juga akan bersilaturrahmi atau study banding dengan pengurus cabang Nahdatul Ulama (PCNU) pengurus cabang (PC) Ansor dan Muslimat di Kabupaten Pekalongan.

"Kami sudah komunikasikan hal ini dengan pengurus cabang Ansor dan Nahdatul Ulama di Pekalongan," katanya.
Anwari berharap hasil study banding ini akan memberikan banyak pengetahuan dan spirit bagi Banser untuk terus membangun kiprah gerakan pemuda Ansor di Kabupaten Tangerang.

Muhamad Asdiyansyah, panitia harlah mengatakan, ziarah kebangsaan adalah rangkaian kegiatan harlah tersebut, sementara puncak kegiatannya akan dilaksanakan pada 27 April mendatang.

"Acara puncak harlah dilaksanakan di Ponpes Miftahul Khaer, Curug yang akan dihadiri oleh Habib Luthfi bin Yahya dari Pekalongan untuk memberikan tausyiah" pungkasnya.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

KAB. TANGERANG
PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

Kamis, 25 April 2024 | 09:19

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten memastikan keandalan listrik selama pembukaan Rapat Kerja Kesehatan Nasional (Raker Kesnas) di Indonesia Convention and Exhibition (ICE) Bumi Serpong Damai (BSD),

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill