Connect With Us

Ratusan Rumah Gelam Jaya Nyaris Sepekan Terendam Banjir

Mohamad Romli | Rabu, 10 Mei 2017 | 11:00

Kawasan perumahan Villa Regency Tangerang dilanda banjir, lokasi di Desa Gelam Jaya, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Rabu (10/5/2017). (@TangerangNews2017 / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com - Sudah enam hari banjir melanda kawasan perumahan Villa Regency Tangerang 2, Desa Gelam Jaya, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang. Banjir merendam ratusan rumah di sana.


Dari informasi yang dihimpun TangerangNews.com, banjir awalnya merendam RW 06, 07 dan 08 sejak Jumat (5/05/2017) pekan lalu. Walau sempat surut, air kembali naik lantaran luapan sungai Cirarab yang melintas di dekat lokasi tersebut.

"Disini lokasi langganan banjir, karena air kiriman dari sungai Cirarab," kata Kiki, warga RT 02/07, Rabu (10/5/2017).

Debit air banjir kembali naik pada Minggu (7/05/2017) dini hari. Air masuk ke Komplek warga Blok AE RT 01/07 dan Blok EA RT 02/07, RT 03/07, RT 04/07,  RT 06/07, RT 08/07 sekitar pukul 03.00 WIB. Warga blok AD RW 6 dan Blok DB, DC RW 8 mengalami hal serupa.


Banjir kembali sempat surut pada Selasa (09/5/2017) siang. Ketinggian air di blok AE dan EA hanya menggenangi beberapa RT dengan ketinggian air sekitar 20 centimeter. Bahkan di RW 08, banjir lebih cepat surut karena warga menggunakan mesin pompa air untuk menyedot air dilingkungan RW tersebut.

Namun, air dari sungai Cirarab  kembali naik dan merendam pemukiman warga sore harinya. Bahkan ketinggian sampai menggenangi ruas jalan utama perumahan.

"Air mencapai 70 centimeter sekitar jam 12 malam, rumah saya pun sampai terendam," tambahnya.

Sebagian warga yang rumahnya belum ditinggikan, saat ini mengungsi di Sekretariat RW 07 serta Pos RT setempat.

"Semalem air di dalam rumah saya sampai 20 centimeter, sementara di depan sampai 60 centimeter, padahal rumah saya sudah ditinggikan," terang Budi, warga RT 08/07.

"Dulu banjir paling setahun sekali, tapi sekarang hujan deras sebentar saja, rumah kebanjiran," kata May, warga RT 04/07.

BANTEN
Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:03

Untuk pertama kalinya dalam sejarah sejak tahun 2005, perhelatan musik bergengsi Java Jazz Festival 2026 resmi akan digelar di luar Jakarta.

KAB. TANGERANG
103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:10

Angin puting beliung melanda Desa Cikuya, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang hingga merusak ratusan rumah warga dan sejumlah infrastruktur lingkungan.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill