Connect With Us

Diduga Korban Tabrak Lari, Dedifran Tewas di Bitung

Mohamad Romli | Kamis, 18 Mei 2017 | 15:00

Tampak Polisi beserta Warga sekitar meng-evakuasi Seorang pengendara sepeda motor yang tewas terlindas truk di Jalan Raya Serang Km 10, Bitung, Kecamatan Curug, pada Rabu (17/5/2017) malam. (@TangerangNews2017 / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pengendara sepeda motor Honda Vario dengan nomor polisi A-5116-ZH ditemukan warga tergeletak bersimbah darah di Jalan Raya Serang Km 10, Bitung, Kecamatan Curug, Rabu (17/5/2017) malam.

Korban pertama kali ditemukan warga yang melintas sekitar pukul 23.00. Saat ditemukan, korban dalam kondisi tak bernyawa.

Dari informasi yang dihimpun, korban adalah Dedifran Jase Hutahaean, warga Jalan Mangga II Aji F 9/13, RT 04/02, Desa Margasari, Kecamatan Tigaraksa. Dedifrean tewas terlindas truk yang kemudian kabur setelah terjadi kecelakaan lalu lintas tersebut.

Vero, seorang rekan korban mengatakan pada saat itu Dedi hendak pulang ke kediamannya di kawasan Desa Margasari, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

"Kejadiannya tadi malam, motor korban oleng kemudian terjatuh dan kepala korban terlindas truk, korban tewas ditempat," ujarnya, Kamis (18/5/2017).

Jenazah korban kemudian dibawa petugas kepolisian ke RSU Kabupaten Tangerang.

Kasat Lantas Polres Tangsel, AKP Lalu Hedwin Hanggara saat dikonfirmasi TangerangNews.com  mengatakan, pihaknya masih menyelidiki penyebab dari kecelakaan tersebut, karena saat petugas datang ke lokasi, korban ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia. Sementara dilokasi tersebut tidak ditemukan kendaraan lain yang terlibat tabrakan dengan korban.

"Saat ini anggota kami sedang melakukan penyelidikan terkait kecelakaan lalu lintas tersebut dilokasi," singkatnya.

TANGSEL
Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:33

Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kini bersiap mereplikasi secara masif Program Biopori sebagai upaya mengatasi krisis sampah yang terjadi di wilayah tersebut.

PROPERTI
Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Kamis, 8 Januari 2026 | 15:19

Siapa bilang hunian mewah dengan sentuhan ala Beverly Hills harus mahal? LippoLand baru saja membuat gebrakan dengan meluncurkan Wonder Collection, koleksi hunian terbaru di kawasan primadona Park Serpong Tangerang

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill