Connect With Us

Bulog Tangerang Gelar Operasi Pasar Hingga H-2 Lebaran

Mohamad Romli | Senin, 5 Juni 2017 | 13:00

Tampak Ibu-ibu sedang berdialog dengan pedagang daging. (@TangerangNews2017 / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Untuk mengantisipasi lonjakan harga kebutuhan pokok selama bulan Ramadan dan Idul Fitri 2017, Bulog Sub Divre Tangerang bersama dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Tangerang menggelar operasi pasar.

“Kami sudah menggelar operasi pasar tersebut sejak sebelum bulan puasa,” ujar Kepala Sub Divre Bulog Tangerang, Pramono, Senin (5/6/2017).

Dalam operasi pasar tersebut, Bulog menjual beberapa bahan kebutuhan pokok, diantaranya gula pasir, daging kerbau beku, daging sapi beku, bawang putih dan beras premium. Namun Pramono tidak menjelaskan jadwal operasi pasar tersebut di Kabupaten Tangerang.

“Operasi pasar itu ada dua macam, yang terjadwal dan tidak terjadwal berdasarkan permintaan masyarakat,” tambahnya.

Gerakan stabilisasi harga pangan ini mematok harga beberapa kebutuhan pokok tersebut dibawah harga pasar, diantaranya gula pasir Rp12.500/kg, daging kerbau beku Rp75.000/kg, daging sapi beku Rp85.000/kg, bawang putih Rp37.000/kg dan beras premium Rp11.400/kg.

Terkait stok bahan pokok tersebut, Pramono menjamin stok aman hingga lebaran. “Kami akan melakukan operasi pasar sampai H-2 lebaran,” tandasnya.(RAZ)

KAB. TANGERANG
Polisi Bongkar Peredaran Tramadol dan Hexymer Ilegal di Pakuhaji, 2.797 Butir dan Uang Rp30 Juta Disita

Polisi Bongkar Peredaran Tramadol dan Hexymer Ilegal di Pakuhaji, 2.797 Butir dan Uang Rp30 Juta Disita

Minggu, 18 Januari 2026 | 20:30

Unit Reskrim Polsek Tangerang mengungkap kasus dugaan tindak pidana penjualan Tramadol dan Hexymer tanpa izin edar.

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill