Connect With Us

Harga Cabai Rawit di Pasar Tangerang Naik Dua Kali Lipat

Mohamad Romli | Selasa, 6 Juni 2017 | 14:00

Bupati Tangerang A Zaki Iskandar berdialog dengan seorang pembeli di Pasar Sentiong, Balaraja, Kabupaten Tangerang, Selasa (6/6/2107). (TangerangNews2017 / Mohammad Romli)

TANGERANGNEWS.com - Memasuki pekan kedua bulan Ramadan, stok dan harga kebutuhan pokok di Pasar Sentiong, Balaraja, Kabupaten Tangerang, relatif stabil.

Pantauan TangerangNews.com  terhadap harga beberapa kebutuhan pokok di pasar tersebut, Selasa (6/6/2017), harga daging kerbau dijual Rp120.000/kg, telur Rp20.000/kg, bawang putih Rp45.000/kg, bawang merah Rp25.000/kg.

Sementara harga cabai rawit mengalami kenaikan dua kali lipat, dari sehari sebelumnya Rp15.000/kg, hari ini menjadi Rp30.000/kg. Demikian juga dengan tomat yang mengalami kenaikan dikisaran Rp3.000/kg. Harga jual tomat dipedagang pasar Sentiong tersebut Rp8.000/kg.

Kenaikan tersebut, menurut pedagang dipicu karena kekurangan stok di Pasar Induk. “Semalam pas saya belanja barangnya cuma ada sedikit, harga juga langsung naik,” ujar Rahman, pedagang di Pasar Sentiong kepada TangerangNews.com.

Sementara itu, Bupati Tangerang A Zaki Iskandar usai melakukan pemantauan harga di pasar mengatakan, stok dan kenaikan harga bahan kebutuhan pokok di Kabupaten Tangerang saat ini masih terkendali dan aman. “Tidak ada kenaikan harga yang signifikan, jika pun ada, hanya beberapa saja, seperti bawang putih,” ujarnya.

Menurut Zaki, selama pasokan berjalan stabil, stok dan harga kebutuhan pokok tersebut hingga dua minggu ke depan bisa terus terkendali seperti kondisi saat ini. “Yang penting adalah pasokannya, kecuali ada indikasi kelangkaan barang, kita akan lakukan operasi pasar,” tandasnya.(RAZ)

NASIONAL
Mulai 1 Oktober, Penumpang Internasional Wajib Isi Form di Aplikasi All Indonesia Sebelum Tiba

Mulai 1 Oktober, Penumpang Internasional Wajib Isi Form di Aplikasi All Indonesia Sebelum Tiba

Kamis, 2 Oktober 2025 | 20:08

Pemerintah Republik Indonesia secara resmi meluncurkan Aplikasi All Indonesia, sebuah sistem deklarasi kedatangan penumpang internasional terpadu dan satu-satunya yang berlaku di seluruh bandara dan pelabuhan.

PROPERTI
Asthara Skyfront City Kebut Pembangunan Cluster Allurea untuk Percepat Serah Terima Unit

Asthara Skyfront City Kebut Pembangunan Cluster Allurea untuk Percepat Serah Terima Unit

Jumat, 26 September 2025 | 23:00

Asthara Skyfront City, sebuah kawasan perkotaan modern di Tangerang yang resmi diluncurkan pada Juni 2025, membuktikan komitmennya dalam menghadirkan hunian masa depan.

BISNIS
BTPN Syariah Berangkatkan Ibu-ibu Rajeg Tangerang ke Tanah Suci Berkat Terapkan Prinsip BDKS

BTPN Syariah Berangkatkan Ibu-ibu Rajeg Tangerang ke Tanah Suci Berkat Terapkan Prinsip BDKS

Rabu, 1 Oktober 2025 | 23:36

Sembilan nasabah perempuan dari Sentra Cilongok 6 New di Desa Daon, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, dikejutkan dengan kabar bahagia, mereka mendapatkan hadiah umrah gratis dari Bank BTPN Syariah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill