Connect With Us

Pasokan Daging Sapi Meningkat Lima Kali Lipat, Stok Aman Hingga Lebaran

Mohamad Romli | Senin, 19 Juni 2017 | 10:00

KPPU dan Satgas Pangan Mabes Polri melakukan sidak ke RPH Karawaci untuk memastikan ketersediaan stok daging sapi menjelang Idul Fitri 1438 H, Minggu (18/6/2017) malam. (@TangerangNews2017 / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Satgas Pangan Mabes Polri, Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan, Dirjen Perdagangan Dalam Negeri dan Dirjen Perdagangan Luar Negeri melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Karawaci, Minggu (18/6/2017) malam.

 

Rombongan tersebut tiba dilokasi sekitar pukul 22.00 WIB di RPH yang berlokasi di Jalan Taman Cisadane nomor 189, Kelurahan Panunggangan Barat, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang. Didampingi Direktur Operasional RPH Karawaci, Karnadi Winaga rombongan tersebut berkeliling meninjau kondisi RPH dari mulai tempat sapi sampai ke lokasi pemotongan sapi.

Diakhir kunjungan tersebut, Ketua KPPU Muhammad Syarkawi Rauf kepada wartawan mengatakan maksud dari sidak tersebut adalah untuk memastikan ketersediaan pasokan sapi siap potong dari feedloter (perusahaan penggemukan sapi) ke RPH, selain itu untuk mengecek kelancaran pasokan daging sapi dari RPH ke reteller (penjual ke konsumen).

 

Berdasarkan informasi yang didapatkan KPPU dari pengelola RPH Karawaci, bahwa terjadi peningkatan pasokan sapi dari feedloter ke pihak RPH, peningkatan akan terus terjadi sampai empat kali lipat hingga H-2 lebaran. Namun meski demikian, dari pihak RPH maupun feedloter  siap memasok berapa pun kebutuhan.

 

"Artinya dari segi ketersediaan stok sapi siap potong maupun dagingnya cukup untuk memenuhi kebutuhan konsumen dari sekarang hingga H-2 lebaran, jadi tidak ada alasan daging mengalami kenaikan," ujar Syarkawi.(RAZ)

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

PROPERTI
Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Kamis, 8 Januari 2026 | 15:19

Siapa bilang hunian mewah dengan sentuhan ala Beverly Hills harus mahal? LippoLand baru saja membuat gebrakan dengan meluncurkan Wonder Collection, koleksi hunian terbaru di kawasan primadona Park Serpong Tangerang

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

BANDARA
Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Rabu, 7 Januari 2026 | 20:28

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, sukses menutup periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) dengan catatan performa yang gemilang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill