Connect With Us

Kader Perempuan Partai Demokrat Ini Siap Lawan Petahana di Pilbup Tangerang 2018

Mohamad Romli | Senin, 14 Agustus 2017 | 15:00

Aida Hubaedah, kader perempuan partai Demokrat mengambil formulir pendaftaran bakal calon Bupati Tangerang di Pilbup 2018 di kantor DPC Partai Demokat, Senin (14/8/2017). (@TangerangNews2017 / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Aida Hubaedah, kader perempuan Partai Demokrat merasa mantap untuk turut berkontestasi sebagai bakal calon Bupati Tangerang di Pilbup 2018. Anggota DPRD Provinsi Banten dari partai Demokrat tersebut mengambil formulir di kantor DPC Partai Demokat, Senin (14/8/2017).

Diiringi oleh puluhan pendukungnya yang memakai kaos bertuliskan Aida Ratu Pantura (ARP), rombongan tersebut tiba dikantor DPC Demokrat Kabupaten Tangerang sekitar pukul 10.30 WIB.

Kepada wartawan, Aida mengatakan sudah merasa mantap untuk maju sebagai bakal calon Bupati Tangerang di Pilkada 2018 mendatang. "Saya ingin ada keterwakilan perempuan sebagai kepala daerah, seperti di Lebak ada Ibu Iti, di Tangerang juga harus ada," ungkapnya.

Selain itu, Aida juga mengatakan masih ada persoalan di Kabupaten Tangerang yang saat ini belum bisa diselesaikan salah satunya soal pengangguran.

"Saya ingin juga perempuan memiliki karya dan potensi, tidak hanya mengandalkan nafkah dari suami, tapi perempuan harus berpotensi yang bisa menjadi tulang punggung keluarga," tambahnya.

Sementara itu, Sudrajat relawan yang mendampingi Aida mengatakan, pihaknya mendorong adanya kader untuk maju sebagai bakal calon Bupati Tangerang karena masih tertinggalnya pembangunan di Pantura dibandingkan dengan wilayah lain di Kabupaten Tangerang.

"Stigma yang melekat di pantura itu adalah kumuh dan miskin, ini yang menjadi pendobrak semangat kami  bahwa pemimpin dari Pantura juga bisa bersaing di Kabupaten Tangerang," ujarnya.

Menurutnya Pantura selalu dinomorduakan dalam pembangunan di Kabupaten Tangerang. "Ini yang memacu kami mendorong ibu Aida menjadi T1 (Bupati Tangerang)," tambahnya.

Rombongan tersebut diterima oleh Budi Marwantho, Sekretaris tim Penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati DPC Demokrat Kabupaten Tangerang.

Dikatakan Budi, DPC Demokrat terbuka menerima pendaftaran dari siapapun warga Tangerang maupun bukan warga Tangerang untuk mendaftar sebagai Bakal Calon Bupati maupun Wakil Bupati Tangerang Periode 2018-2023. Pendaftaran tersebut berlangsung dari 9 Juli sampai 21 Agustus 2017.

"Siapapun yang ingin mendaftar kami terima, kami tidak membatasi jumlah orang yang ingin mendaftar di Demokrat," ujarnya.(RAZ)

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

SPORT
Prediksi Skor Barito Putera vs Persita BRI Liga 1 2024/2025, Ambisi Pendekar Cisadane Akhiri Kutukan

Prediksi Skor Barito Putera vs Persita BRI Liga 1 2024/2025, Ambisi Pendekar Cisadane Akhiri Kutukan

Jumat, 22 November 2024 | 12:28

Pekan ke-11 lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 akan mempertemukan Barito Putera melawan Persita Tangerang di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Sabtu, 23 November 2024.

NASIONAL
Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Jumat, 22 November 2024 | 16:10

Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka meminta agar sistem zonasi pada penerimaan peserta didik baru (PPDB) dihapus. Ia menilai, sistem tersebut tidak cocok diterapkan di semua daerah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill