Connect With Us

Pabrik Petasan Kosambi Dikelilingi Karangan Bunga

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 2 November 2017 | 14:00

Tampak di Lokasi pabrik petasan, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, dikelilingi oleh karangan bunga yang berjejeran dari sejumlah pejabat, Kamis (02/11/2017). (@TangerangNews.com / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Tragedi kebakaran yang memakan puluhan korban jiwa di pabrik petasan, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, sudah genap sepekan, Kamis (02/11/2017). Di depan Lokasi pabrik tampak dikelilingi karangan bunga yang berjejeran dari sejumlah pejabat.

Karangan bunga tersebut dikirim oleh para pejabat negara dari beberapa hari yang lalu, salah satunya Kapolri Jenderal Tito Karnavian. Setidaknya ada sebanyak 20 papan karangan bunga berjejeran di Jalan Raya SMPN 1 Kosambi tersebut.

Adapun nama-nama pengitim karangan bunga selain dari Kapolri, juga dari Kapolrestro Tangerang Kota Kombers Pol Harry Kurniawan, Menteri Tenaga Kerja Hanif Dhakiri, Gubernur Banten Wahidin Halim, TNI, Tokoh masyarakat, Mahasiswa, hingga PT Panca Buana Cahaya Sukses yang mengalami kebakaran juga turut mengirimkannya.

Papan karangan itu bertuliskan 'turut berduka cita kepada korban kebakaran PT Panca Buana Cahaya Sukses' yang tak lain sebagai bentuk kepedulian terhadap para korban.

Pada waktu yang sama, garis kuning police line masih mengikat gedung tersebut. Warga disekitar juga tampak tidak terlihat, namun beberapa pengguna jalan yang melintas masih sempat menengok dan memotret gedung bekas produksi petasan itu.(RAZ/HRU)

TANGSEL
Pemkot Tangsel Sebut Jalan yang Ditambal Surya Insomnia Jadi Tanggung Jawab Pengembang

Pemkot Tangsel Sebut Jalan yang Ditambal Surya Insomnia Jadi Tanggung Jawab Pengembang

Rabu, 26 November 2025 | 09:49

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) memastikan kerusakan jalan yang sempat ditambal komedian Surya Insomnia di Serpong bukan berada dalam kewenangan daerah.

PROPERTI
Catat Penjualan Positif Sepanjang Tahun, ModernCikande Raih Penghargaan PIA 2025 dan 

Catat Penjualan Positif Sepanjang Tahun, ModernCikande Raih Penghargaan PIA 2025 dan 

Rabu, 26 November 2025 | 14:52

Kawasan industri ModernCikande Industrial Estate (MCIE) l dinobatkan sebagai peraih penghargaan Properti Indonesia Award 2025 untuk kategori Property Development – Industrial Estate Development

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Percepat Sertifikasi Aset PSU dari Pengembang

Pemkot Tangerang Percepat Sertifikasi Aset PSU dari Pengembang

Kamis, 27 November 2025 | 17:12

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang tengah memacu penataan aset daerah dengan mendorong percepatan sertifikasi seluruh aset milik pemerintah, termasuk Prasarana, Sarana, dan Utilitas (PSU) yang diserahkan para pengembang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill