Connect With Us

Bensin Eceran Meleduk, 2 Rumah & Kios Hangus di Rajeg

Mohamad Romli | Minggu, 16 September 2018 | 21:00

Terjadi kebakaran di Jalan Raya Rajeg Rajawali, Kampung Rajeg Pasar, RT 01/03, Desa Rajeg Mulya, Rajeg, Minggu (16/9/2018). (@TangerangNews / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Dua rumah dan tiga kios di Jalan Raya Rajeg Rajawali, Kampung Rajeg Pasar, RT 01/03, Desa Rajeg Mulya, Rajeg hangus terbakar, Minggu (16/9/2018).

Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 19.00 WIB itu disulut percikan api yang menyambar bensin di kios tambal ban di lokasi.

"Saat itu yang punya kios sedang bekerja, lalu ada percikan api yang menyambar ke bensin eceran," ujar Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang, Kosrudin yang terjun ke lokasi kepada TangerangNews.com.

Si jago merah yang menyambar bahan mudah terbakar pun langsung berkobar dan menghanguskan kios tersebut. Api semakin membesar. Bahkan, kata Kosrudin, dua kios lainnya pun turut terbakar.

"Selain dua kios, dua rumah pun juga terbakar," imbuhnya.

Rupanya, di belakang bangunan kios itu, terdapat dua rumah yang lokasinya berdempetan, sehingga api pun menghanguskan dua rumah tersebut.

"jam 20.15 WIB sudah ijo (padam)," tandasnya.

Sementara, Kapolsek Rajeg Ajun Komisaris Polisi (AKP) Bambang Supeno saat dikonfirmasi membenarkan sumber api berasal dari kios.

"Awal mula kejadian tersebut dari kios saudara Roy atau Lae, pada saat Lae memperbaiki motornya sendiri, tiba-tiba motor tersebut meledak kemudian menyambar tempat bensin yg berada di kios," terangnya.

Api kemudian menjalar api menjalar ke rumah dibelakang kios. Dua rumah yang turut hangus yaitu rumah milik Mansyur dan Dadang. Api juga sempat menyambar dapur rumah ketua RT setempat, namun berhasil dipadamkan oleh pemadam yang menerjunkan lima unit armadanya.

"Tidak ada korban jiwa, satu unit motor milik saudara Dadang juga terbakar, kerugian ditaksir sekitar Rp500 juta," terang Kapolsek.(MRI/RGI)

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill