Connect With Us

Bangun Kabupaten Tangerang, Bupati Harapkan Bantuan CSR

Maya Sahurina | Selasa, 23 Oktober 2018 | 13:41

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar melantik Pengurus Forum Tanggung Jawab Sosial Lingkungan Perusahaan/CSR Kabupaten Tangerang periode 2018-2020 di Hotel Lemo, Kelapa Dua, Selasa, (23/10/2018). (TangerangNews.com/2018 / Maya Sahurina)

 

TANGERANGNEWS.com-Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar berharap perusahaan yang ada di Kabupaten Tangerang bersinergi mendukung program pembangunan, dalam bentuk kucuran dana Coorporate Sosial Responsibility (CSR) atau tanggung jawab sosial lingkungan perusahaan.

Harapan itu disampaikan Zaki saat melantik melantik Forum Tanggung Jawab Sosial Lingkungan Perusahaan/CSR Kabupaten Tangerang periode 2018-2020 di Hotel Lemo, Kelapa Dua, Selasa, (23/10/2018).

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar

Dikatakan Zaki, Pemkab Tangerang melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Tangerang (Bappeda) telah menyiapkan beberapa program pembangunan yang bersentuhan langsung pada kebutuhan masyarakat. Program tersebut salah satunya perlu dukungan dengan menggunakan dana CSR.

"Saya berharap kepada para pimpinan perusahaan untuk dapat bekerjasama dengan pemerintah daerah, dalam melaksanakan program CSR perusahaan yang bapak dan ibu pimpin, dengan program pembangunan yang sudah kita rancang. Sehingga pelaksanaan CSR ini nantinya tidak tumpang tindih dan lebih merata penerapannya di seluruh wilayah di Kabupaten Tangerang," beber Zaki.

Zaki merasa yakin, jika seluruh dana CSR perusahaan di Kabupaten Tangerang dihimpun dan digunakan untuk mendukung program yang telah dirancang Pemkab Tangerang, pembangunan untuk kebutuhan masyarakat dan lingkungan dapat lebih cepat terealisasi dengan baik.

Ditambahkan Kabag Kerjasama pada Sekretariat Daerah Kabupaten Tangerang Dian Mayang Sari, kegiatan pelantikan itu juga disertai Workshop CSR bertajuk Sinergitas Pemerintah Daerah dengan Pihak Swasta/Dunia Usaha.

"Harapannya melalui forum yang baru saja dilantik bisa meningkatkan kesadaran perusahaan di Kabupaten Tangerang akan melaksanakan kegiatan CSR kepada masyarakat dan lingkungan, dan juga menguatkan sinergitas antara perusahaan dengan Pemerintah Kabupaten Tangerang," kata Mayang.(RAZ/HRU)

TEKNO
Komdigi Buka Opsi Blokir Permanen Grok AI

Komdigi Buka Opsi Blokir Permanen Grok AI

Kamis, 29 Januari 2026 | 10:29

Aplikasi kecerdasan buatan Grok masih diblokir sementara di Indonesia sejak 10 Januari 2026. Hampir tiga pekan setelah pemblokiran diberlakukan, belum ada kepastian kapan akses terhadap layanan tersebut akan kembali dibuka.

NASIONAL
Pertamina Usul Beli Gas LPG 3 Kg Dibatasi 10 Tabung per Bulan

Pertamina Usul Beli Gas LPG 3 Kg Dibatasi 10 Tabung per Bulan

Rabu, 28 Januari 2026 | 12:35

PT Pertamina Patra Niaga mengusulkan kebijakan pembatasan pembelian LPG subsidi 3 kilogram maksimal 10 tabung per bulan untuk setiap kepala keluarga (KK).

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

KAB. TANGERANG
4 Orang di Kabupaten Tangerang Tewas Akibat Banjir Selama Januari 2026

4 Orang di Kabupaten Tangerang Tewas Akibat Banjir Selama Januari 2026

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:23

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang mencatat sebanyak 4 orang tewas akibat banjir yang terjadi selama periode bulan Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill