Connect With Us

Diduga Dibunuh, Pria di Curug Tewas dengan Luka Tembak

Yudi Adiyatna | Selasa, 30 Oktober 2018 | 10:17

Seorang pria ditemukan tewas di Jalan Raya STPI Km 5, Kampung Curug Kulon, RT01/01, Kelurahan Curug, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, Selasa (30/10/2018) dini hari. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pria terkapar bersimbah darah di Jalan Raya STPI Km 5, Kampung Curug Kulon, RT01/01, Kelurahan Curug, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, Selasa (30/10/2018) dini hari.

Saat petugas dari Polsek Curug tiba di lokasi, pria yang mengenakan atasan kaos dan jeans itu sudah tak bernyawa karena tertembus peluru diduga jenis FN pada bagian punggungnya.

Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Alexander Yurikho saat dikonfirmasi TangerangNews.com mengatakan, peristiwa ditembaknya pria yang diketahui bernama Jamal, 30, karyawan toko busana Nia Collection itu, terjadi sekitar pukul 02.30 WIB.

"Personel Polsek Curug mendapatkan laporan dari warga yang mendengar suara letusan senjata api, saat didatangi korban sudah dalam keadaan tertelungkup dengan luka tembak di punggung," kata Alex, Selasa (30/10/2018).

Belum diketahui motif pembunuhan tersebut, sementara jasad korban kemudian dievakuasi ke rumah sakit terdekat.

Lanjut Alex, dari lokasi petugas mengamankan beberapa barang bukti yang merenggut nyawa pria naas itu yakni dua buah selongsong yang diduga jenis FN atau Bareta kaliber 9 milimeter.

"Kami masih menyelidiki kasus ini," tandasnya.(RAZ/RGI)

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

SPORT
Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Rabu, 28 Januari 2026 | 12:44

Persita Tangerang langsung mengalihkan fokus ke laga berikutnya setelah bermain imbang 1-1 melawan Bhayangkara Presisi Lampung FC.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill