Connect With Us

Program PKH, Kabupaten Tangerang Diguyur Ratusan Miliar

Maya Sahurina | Selasa, 2 April 2019 | 19:04

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar. (TangerangNews/2019 / Maya Sahurina)

 

TANGERANGNEWS.com-Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mendampingi Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita menyerahkan bantuan sosial dan pangan non tunai kepada masyarakat yang masuk dalam kelompok Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari Program Keluarga Harapan (PKH). 

Acara tersebut berlangsung di Gedung Serba Guna (GSG) Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia (STPI) Curug, Selasa (2/4/2019).

Kegiatan bantuan sosial dan non tunai kepada masyarakat yang masuk dalam kelompok Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari Program Keluarga Harapan (PKH).

Dalam sambutannya Zaki mengatakan, program PKH sangat dibutuhkan oleh masyarakat Kabupaten Tangerang.

"Kalau dari pergerakan sosial di masyarakat sangat berdampak sekali, paling penting bantuan PKH. Program ini sangat mambantu masyarakat penerima bantuan , seperti mendapatkan sertifikat untuk usaha," ungkap Zaki.

Zaki juga berharap, penyaluran bantuan sosial PKH dan pangan non tunai secara berkala ini dapat membantu KPM keluar dari kemiskinan. Sehingga angka kemiskinan di Kabupaten Tangerang dapat ditekan.

"Saya berharap bantuan PKH ini dapat berlanjut. Kemudian juga  bantuan pangan non tunai ternyata dibelanjakan di warung milik masyarakat langsung," tambah Zaki.

Menteri Sosial Agus Gumiwang kartasasmita.

Sementara Menteri Sosial Agus Gumiwang kartasasmita menjelaskan,  program PKH mempunyai beberapa tahap. Dikatakannya, penyaluran bantuan sosial PKH berlangsung hingga tiga tahap yang telah dilakukan dari bulan Januari  hingga bulan April 2019.

"Bantuan sosial PKH di Kabupaten Tangerang dari Januari hingga April sudah disalurkan hampir 160 Miliar. Sementara untuk tahap 2 ini sebesar Rp59 Miliar 119 juta," kata Agus.(RMI/HRU)

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

NASIONAL
Catat, Prediksi Tanggal Ramadan dan Idul Fitri 2025

Catat, Prediksi Tanggal Ramadan dan Idul Fitri 2025

Jumat, 22 November 2024 | 11:57

Bagi umat Muslim, Ramadan dan Idul Fitri selalu menjadi momen istimewa yang dinantikan setiap tahunnya. Dengan kemajuan teknologi dan metode perhitungan astronomi yang semakin canggih, prediksi awal Ramadan dan Idul Fitri tahun 2025

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill