Connect With Us

PWI Salurkan Donasi ke Lansia yang Menderita Lumpuh

Mohamad Romli | Kamis, 23 Mei 2019 | 21:33

Ketua PWI Kabupaten Tangerang, Sangki Wahyudin saat menjengguk ibu Azizah Noor, 66, di kediamannya yang berada diKelurahan Cibodasari, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, Kamis (23/5/2019). (@TangerangNews / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tangerang, menyalurkan bantuan hasil donasi dari para anggota dan pengurus PWI Kabupaten Tangerang, kepada Azizah Noor, 66, yang  merupakan istri dari almarhum Muhammad Apit Iskandar, wartawan senior yang juga anggota PWI Kabupaten Tangerang.

Azizah Noor yang tercatat warga jalan Belimbing Raya RT 03 RW 05 Kelurahan Cibodasari, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, menderita stroke selama bertahun-tahun dan kondisinya semakin memprihatinkan.

Ketua PWI Kabupaten Tangerang, Sangki Wahyudin mengungkapkan, dana bantuan yang diserahkan ini, merupakan hasil donasi dari para anggota dan pengurus PWI Kabupaten Tangerang, untuk meringankan beban ibu Azizah Noor yang saat ini terbaring sakit.

"Alhamdulilah, meski jumlahnya tidak seberapa, saya berharap bantuan diberikan dari rekan-rekan PWI Kabupaten Tangerang in idapat meringankan beban sudara kita yang sedang mengalami sakit," kata Sangki, saat menyerahkan bantuan di kediaman Azizah Noor Kelurahan Cibodasari, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, Kamis (23/5/2019).

Sangki menjelaskan, ibu Azizah Noor ini, merupakan istri dari almarhum Muhammad Apit Iskandar, wartawan senior di era tahun 80-an yang juga anggota PWI Kabupaten Tangerang.

Untuk meringankan beban ibu Azizah Noor, tambah Sangki, pihaknya memberikan bantuan berupa uang, kursi roda dan sembako.

"Semoga bantuan yang kami berikan ini, dapat bermanfaat dan menjadi amal baik bagi anggota PWI Kabupaten Tangerang yang telah peduli terhadap sesama," ungkapnya.

Ia juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh anggota dan pengurus PWI Kabupaten Tangerang, yang sudah menyisikan rejekinya untuk kebaikan.

"Donasi yang kami kumpulkan untuk membantu ibu Azizah Noor ini, kami lakukan hanya hitungan hari, dan alhamdulilah hasilnya cukup lumayan dan bisa membantu ibu Azizah Noor," tambahnya.

Sebelumnya, Juli Wardani Iskandar anak dari almarhum Muhammad Apit Iskandar mengatakan, bahwa penyakit yang diderita oleh ibunya sudah berlangsung lama dan sudah bertahun-tahun.

“Jatuhnya sekitar tiga bulan lalu. Kalau sakitnya sih udah bertahun-tahun,” kata Juli yang selalu mendampingi Azizah.

Menurut Juli, kini ibunya tersebut, hanya bisa terbaring di atas tempat tidur karena menderita stroke dan tidak bisa berjalan.

"Alhamdulilah, dengan bantuan kursi roda ini, sangat membantu ibu saya untuk berjalan, dan saya sangat bersyukur dan berterimakasih yang sebesar-besarnya kepada PWI Kabupaten Tangerang yang sangat peduli terhadap penderitaan keluarga kami," katanya.

Ia juga mengakui, bantuan yang diberikan oleh PWI Kabupaten Tangerang ini, bukanlah yang pertama kali.

“Iya, dulu bapak wartawan Galamedia. Dia jadi pengurus di PWI Kabupaten Tangerang. Alhamdulillah sih PWI masih ngasih santunan juga setiap tahun. Ya walaupun ga banyak, tapi kita tetap bersyukur,” terangnya.(MRI/RGI)

BANDARA
Kecelakaan Kerap Terjadi di Jalur Perimeter, Pihak Bandara Soetta Sebut Akibat Human Error

Kecelakaan Kerap Terjadi di Jalur Perimeter, Pihak Bandara Soetta Sebut Akibat Human Error

Kamis, 28 Maret 2024 | 21:54

TANGERANGNEWS.com-Pihak Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) menyebut kecelakaan yang kerap terjadi di Jalur Perimeter disebabkan karena human error atau kelalaian pengendara.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

MANCANEGARA
Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Rabu, 20 Maret 2024 | 13:33

India merupakan negara yang terletak di Asia Selatan dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia menggeser posisi Tiongkok.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill