Connect With Us

Zaki Akan Dinobatkan sebagai Bapak Honorer Kabupaten Tangerang

Maya Sahurina | Senin, 26 Agustus 2019 | 13:42

Nuryana, Ketua Forum K2 Honorer Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Para pegawai Honerer K2 dan non Kategori Kabupaten Tangerang, akan menggelar silaturahmi sekaligus menobatkan Bupati Ahmed Zaki Iskandar sebagai Bapak honorer Kabupaten Tangerang, pada 7 September 2019.

Nuryana, Ketua Forum K2 Honorer Kabupaten Tangerang mengatakan penobatan itu karena Zaki telah mendukung sepenuhnya atas perekrutan honorer dan memberikan peluang bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K).

"Honorer Kabupaten Tangerang begitu banyak, hampir 9000 jumlahnya dan yang diangkat CPNS K2 baru 188 orang, P3K kemarin baru lulus 637 orang dari fungsional guru dan tenaga kesehatan," ujarnya, Senin (26/8/2019). 

Menurutnya, upaya Bupati itu dapat memberikan solusi bagi para honorer untuk mendapatkan kesejahteraan.

"Karena honorer masih begitu banyak, Bupati diharapkan memikirkan honorer yang masih tersisa. Juga masalah kesejahteraan honorer, supaya anggaran dinaikan," katanya.

Lanjut Nuryana, dibanding daerah lain di Provinsi Banten, honorer Kabupaten Tangerang termasuk mendapat kesempatan besar untuk menjadi CPNS. Sehingga pantas jika Zaki mendapat penghargaan dari para honorer.

"Bupati mempersilahkan masuk ke rekrutmen P3K dan berapapun yang lulus akan digaji. Nah ketimbang wilayah lain seperti Pandeglang, 1000 yang daftar yang diterima hanya 80 karena kekuatannya segitu," ujarnya.

Selain itu Nuryana juga menyebutkan dari seluruh CPNS yang mendaftar sebelumnya, nanti akan ada kesempatan untuk mengikutinya kembali pada tahap kedua. 

"Nanti honorer diutamakan ikut,  kuotanya ada 500. 339 untuk yang belum lolos, 28 orang kemarin yang belum administrasi, sisanya diambil dari honorer murni," pungkasnya.(RAZ/RGI)

KAB. TANGERANG
Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Jumat, 19 April 2024 | 16:30

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang akhirnya membongkar ratusan lapak pedagang di Pasar Kutabumi, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, setelah sempat dihadang, Jumat 19 April 2024.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

TANGSEL
Viral Aksi Dramatis Evakuasi Kucing Terjebak di Ruko Kosong di Bintaro Tangsel

Viral Aksi Dramatis Evakuasi Kucing Terjebak di Ruko Kosong di Bintaro Tangsel

Jumat, 19 April 2024 | 20:50

Beredar video di media sosial proses evakuasi seekor kucing terjebak di ruko, tepatnya di Ruko Kebayoran Square C-08, Bintaro, Kelurahan Pondok Jaya, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

SPORT
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Jumat, 19 April 2024 | 12:41

Pekan ke-32 BRI Liga 1 musim 2023/2024 mempertemukan antara Persik Kediri melawan Persita Tangerang di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, pada Sabtu, 20 April 2024, sekira pukul 15.00 WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill