Connect With Us

Sekda Pimpin Peletakan Batu Pertama Masjid di Talaga Bastari

Maya Sahurina | Rabu, 27 November 2019 | 13:36

Suasana kegiatan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Jami Al-Kautsar Talaga Bastari, di Jalan Raya Bolervard, Kecamatan Cikupa. (TangerangNews/2019 / Maya Sahurina)

 

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kabupaten Tangerang bersama PT Intiland Talaga Bastari melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Jami Al-Kautsar Talaga Bastari, di Jalan Raya Bolervard, Kecamatan Cikupa, Rabu (27/11/2019). 

Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyid mengatakan, pembangunan masjid ini sebagai kepedulian terhadap sarana tempat ibadah bagi masyarakat. 

Suasana kegiatan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Jami Al-Kautsar Talaga Bastari, di Jalan Raya Bolervard, Kecamatan Cikupa.

"Ini membuktikan bahwa masyarakat betul-betul peduli terhadap sarana ibadah, peduli terhadap masjid, peduli terhadap tempat pertemuan untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT," ujar Maesyal. 

Didirikannya masjid ini, kata dia, juga sebagai sarana infrastruktur untuk kepentingan masyarakat setempat. “Hal itu juga bentuk mewujudkan masyarakat Tangerang yang religius,” jelasnya.

Baca Juga :

Direktur Pengembangan Bisnis PT Intiland Development TBK, Permadi Indra Yoga menjelaskan , pembangunan masjid itu bagian untuk melengkapi fasilitas kawasan Talaga Bastari.

Suasana kegiatan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Jami Al-Kautsar Talaga Bastari, di Jalan Raya Bolervard, Kecamatan Cikupa.

"Kami menangkap, aspirasi dan kebutuhan warga perumahan terhadap fasilitas ibadah cukup tinggi," ujarnya. 

Dijelaskannya, pembangunan masjid di atas lahan seluas 3900 meter persegi ini membutuhkan waktu kurang lebih satu tahun.

“Desain bangunan 600 M meter persegi bisa menampung 400 sampai 500 jamah di dalam gedung. Kalau ada acara khusus bisa sampai 2500. Target selesai tahun 2020 akhir," pungkasnya.(RAZ/HRU)

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

TEKNO
Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Kamis, 21 November 2024 | 07:18

Televisi kini telah berevolusi dari sekadar menayangkan siaran lokal menjadi perangkat multifungsi dengan fitur internet dan aplikasi online.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill