Connect With Us

Sedang Tidur, Nenek di Kronjo Kaget Rumahnya Terbakar

Maya Sahurina | Jumat, 20 Desember 2019 | 11:44

Terjadi peristiwa kebakaran di rumah Rapiah, Nenek berusia 70 tahun yang merupakan warga Kampung Kronjo Pontang, RT 01/02,  Desa Kronjo, Kecamatan Kronjo. (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Kebakaran menghanguskan sebagian rumah milik Rapiah. Nenek berusia 70 tahun hanya bisa pasrah saat sebagian besar bangunan rumahnya kini hanya tinggal puing-puing.

Kebakaran terjadi Kamis, (19/12/2019) sekitar pukul 22.30 WIB. Saat itu Rapiah sedang beristirahat di kamarnya. Ia lalu melihat kepulan asap di dalam rumahnya.

"Korban melihat kepulan asap dan api dari bagian atas rumah. Ia segera bergegas keluar rumah dan berteriak meminta tolong," ujar Kapolsek Kronjo, AKP Riyadi kepada TangerangNews, Jumat (20/12/2019).

Warga sekitar pun segera bergegas berusaha memadamkan api, namun si jago merah semakin berkobar menghanguskan bangunan permanen itu.

Satu unit armada pemadam kebakaran dari posko Kronjo tiba di lokasi, disusul dua unit armada pemadam kebakaran dari PLTU 3 Lontar. Petugas kemudian berjibaku menjinakkan api.

Selang satu jam kemudian, rumah yang terletak di Kampung Kronjo Pontang, RT 01/02,  Desa Kronjo, Kecamatan Kronjo itu berhasil dipadamkan.

"Tidak ada korban jiwa, hanya kerugian materil yang ditaksir sekitar Rp150 juta," tambah Kapolsek.

Polisi masih menyelidiki pemicu kebakaran tersebut.

"Pemicunya masih dalam penyelidikan, kami belum bisa menyimpulkan," pungkasnya.(MRI/RGI)

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

TEKNO
Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Kamis, 21 November 2024 | 07:18

Televisi kini telah berevolusi dari sekadar menayangkan siaran lokal menjadi perangkat multifungsi dengan fitur internet dan aplikasi online.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

NASIONAL
Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Kamis, 21 November 2024 | 20:05

PT PLN (Persero) terus memperkuat kolaborasi global untuk mendukung transisi energi di Indonesia. Langkah ini terlihat pada pembukaan Electricity Connect 2024, konferensi dan pameran ketenagalistrikan terbesar se-Asia Tenggara

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill