Connect With Us

Pedagang Kopi Keliling di Pagedangan Tewas Tersambar Petir

Rachman Deniansyah | Senin, 30 Desember 2019 | 18:49

Ilustrasi Tersambar Petir (sorot/google / TangerangNews)

 

TANGERANGNEWS.com-Nasib nahas menimpa Hudari, 52, seorang pedagang kopi keliling yang berjualan di Jalan Raya Gading Serpong, Kelurahan Medang, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang.

Ia tewas tersambar petir saat menjajakan dagangannya.

Kapolsek Pagedangan AKP Efri mengatakan, peristiwa yang terjadi Jumat (27/12/2019) itu bermula saat korban berjualan di bawah guyuran hujan deras. 

"Saat korban sedang mangkal, tiba-tiba ada petir menyambar korban," ujar Efri saat dikonfirmasi, Senin (30/12/2019).

Akibatnya, kata Efri, korban langsung tergeletak. Seketika, korban yang tergeletak itu pun menjadi pusat perhatian warga di lokasi.

"Selanjutnya korban ditolong warga dan dibawa ke RS Murni Asih Medang," imbuhnya. 

Namun nahas, korban yang diketahui merupakan warga asli Serang, Banten itu tak dapat diselamatkan. 

"Nyawa korban tidak tertolong dan meninggal dunia. Saat ini korban sudah dibawa keluarganya ke kampung halaman untuk dimakamkan," pungkasnya.(RMI/HRU)

KOTA TANGERANG
BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

Jumat, 22 November 2024 | 12:05

BRI melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menyalurkan bantuan 10 ribu paket sembako kepada warga di lima kecamatan di Kota Tangerang. Penyerahan simbolis berlangsung di Sekolah Daarul Falah,l

NASIONAL
Catat, Prediksi Tanggal Ramadan dan Idul Fitri 2025

Catat, Prediksi Tanggal Ramadan dan Idul Fitri 2025

Jumat, 22 November 2024 | 11:57

Bagi umat Muslim, Ramadan dan Idul Fitri selalu menjadi momen istimewa yang dinantikan setiap tahunnya. Dengan kemajuan teknologi dan metode perhitungan astronomi yang semakin canggih, prediksi awal Ramadan dan Idul Fitri tahun 2025

HIBURAN
Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Jumat, 22 November 2024 | 10:42

Bagi para pemilik kucing, pemandangan kucing yang tidur atau duduk di atas alat elektronik seperti laptop atau komputer tentu sudah sangat familiar.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill