Connect With Us

Ini Peta Sebaran Warga Kabupaten Tangerang positif COVID-19, Kelapa Dua Terbanyak

Mohamad Romli | Sabtu, 28 Maret 2020 | 09:41

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Situs informasi penanganan wabah virus Corona (COVID-19) Pemerintah Kabupaten Tangerang mengkonfirmasi terjadi penambahan jumlah status pasien dalam Pengawasan (PDP) dan orang dalam Pemantauan (ODP).

Pada pembaharuan ( update ) hari ini, Jumat (27/3/2020), terjadi penambahan PDP dan ODP sebanyak 2 orang.

Saat ini, jumlah ODP di situs https://covid-19.tangerangkab.go.id dilaporkan sebanyak 52 orang masih dirawat, 4 orang telah sembuh. Sementara, pada publikasi sehari sebelum PDP sebanyak 50 orang.

Sementara, jumlah ODP bertambah dari 145 menjadi 147 yang berstatus masih dalam pemantauan, 51 orang dinyatakan telah selesai dipantau (sembuh).

Masih berdasarkan publikasi tersebut, 17 orang warga Kabupaten Tangerang terkonfirmasi positif COVID-19, sementara 1 orang dinyatakan telah sembuh.

Berdasarkan peta sebaran, penelusuran TangerangNews di situs tersebut, jumlah pasien positif tersebut terbanyak di Kecamatan Kelapa Dua yaitu 10 orang, Pagedangan 3 orang, Curug 1 orang, Cikupa 1 orang, Balaraja 1 orang dan Kosambi 1 orang.

Diberitakan sebelumnya, satu pasien PDP meninggal dunia saat dirawat di sebuah rumah sakit di Kota Tangerang. Penelusuran TangerangNews di situs tersebut, pasien pria berusia 34 tahun itu berasal dari Kecamatan Sindangjaya.

Namun, kematian PDP tersebut dikonfirmasi Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tangerang bukan karena positif COVID-19, namun karena penyakit penyerta lainnya.

“Karena ada penyakit penyerta, namun penyakit penyertanya kami tidak tahu, karena itu rahasia medis,” terang Kepala Bidang Pengendalian dan Pencegahan Penyakit pada Dinkes Kabupaten Tangerang dr Hendra Tarmizi saat dikonfirmasi TangerangNews, Rabu (25/3/2020) malam.

KAB. TANGERANG
Pengajuan Pembangunan SPPG di Kabupaten Tangerang Capai 330 Titik, 309 Sudah Terverifikasi

Pengajuan Pembangunan SPPG di Kabupaten Tangerang Capai 330 Titik, 309 Sudah Terverifikasi

Jumat, 14 November 2025 | 17:37

Sebanyak 330 calon Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) telah mengajukan diri sebagai penyedia layanan Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Tangerang.

TANGSEL
Dua Insiden Pohon Tumbang Timpa Yaris dan Avanza di Tangsel, Satu Anak Luka Ringan

Dua Insiden Pohon Tumbang Timpa Yaris dan Avanza di Tangsel, Satu Anak Luka Ringan

Sabtu, 15 November 2025 | 21:21

Dua insiden pohon tumbang dilaporkan terjadi di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) pada hari ini, Sabtu 15 November 2025, menyebabkan kerusakan pada dua unit kendaraan roda empat.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

BANTEN
Kuota Haji di Banten Berkurang 210 Jemaah, Masa Tunggu jadi 26 Tahun

Kuota Haji di Banten Berkurang 210 Jemaah, Masa Tunggu jadi 26 Tahun

Jumat, 14 November 2025 | 18:31

Kementerian Haji dan Umroh telah resmi memublikasikan pembagian kuota haji reguler tahun 2026. Provinsi Banten sendiri mendapat pengurangan kuota hingga ratusan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill