Connect With Us

Kodim 0510/Tigaraksa Buka Dapur Umum Bantu Warga Terdampak COVID-19

Mohamad Romli | Kamis, 23 April 2020 | 21:05

Dapur umum Kodim 0510/Tigaraksa di Koramil 11/Pasar Kemis, Kamis (23/4/2020). (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Kodim 0510/Tigaraksa mendirikan dapur umum untuk membantu masyarakat yang terdampak COVID-16. Dapur umum itu di Koramil 11/Pasar Kemis dan Koramil 12/Rajeg.

Setiap hari, dapur umum ini menyediakan 200 paket makanan siap saji untuk dibagikan kepada masyarakat yang sangat membutuhkan.

"Ini adalah salah satu upaya kami membantu masyarakat yang benar-benar membutuhkan karena dampak dari pandemi COVID-19 ini," ungkap Dandim 0510/Trs Letkol Inf Parada Warta N Tampubolon saat meninjau dapur umum di Pasar Kemis, Kamis (23/4/2020).

Lanjut Prada, selain dapur umum, Kodim 0510/Trs juga terus melakukan sosialisasi untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona di Kabupaten Tangerang.

Sementara, Danrem 052/Wkr Kolonel Inf Tri Budi Utomo yang juga turut meninjau dapur umum tersebut menjelaskan, dapur umum ini merupakan wujud kepedulian TNI terhadap warga terdampak langsung dan mengalami kesulitan ekonomi. Hadirnya dapur umum itu diharapkan dapat mengurangi beban hidup masyarakat terdampak COVID-19.

"Saya mengapresiasi apa yang dilakukan Kodim 0510/Trs yang telah membangun dapur umum. Ini merupakan salah satu tugas TNI terutama dari unsur kewilayahan," ujarnya.

Hadir dalam Kunker Kapten Kav Syjahrul Ashari Danramil 11/Pasar Kemis, Kapten Arh Angga Trisna, Danki BKO Yon Arh 1/Kostrad dan  Chaidir Camat Pasar Kemis. (RMI/RAC)

HIBURAN
Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Rabu, 17 April 2024 | 10:25

Setelah menikmati liburan Lebaran yang menyenangkan, banyak pekerja mengalami apa yang disebut sebagai post holiday blues, yakni perasaan sedih dan kehilangan ketika kembali ke rutinitas kerja.

PROPERTI
Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Rabu, 3 April 2024 | 06:47

Dalam rangka menghadirkan hunian premium dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis, serta akses cepat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bagi konsumen kelas atas

BANTEN
Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Jumat, 19 April 2024 | 01:17

Sebagai perusahaan telekomunikasi berbasis digital yang terdepan, Telkomsel berkomitmen untuk memberikan solusi konektivitas jaringan dengan kecepatan tinggi di sepanjang jalur laut pelabuhan Merak - Bakauheni.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill