Connect With Us

Bocah 10 Tahun Tenggelam di Cisadane, Korban Belum Ditemukan

Mohamad Romli | Sabtu, 18 Juli 2020 | 22:33

Tim SAR gabungan saat masih mencari bocah yang tenggelam di sungai Cisadane, Sabtu (18/7/2020). (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Seorang bocah usia 10 tahun dikabarkan tenggelam di sungai Cisadane, Sabtu (18/7/2020).

Hingga berita ini ditayangkan pukul 22.00 WIB, Airlangga, korban tenggelam tersebut masih dalam proses pencarian tim SAR gabungan.

Korban tenggelam tepatnya di di Jalur eretan Bayur, Kecamatan Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang.

"Korban sedang berenang bersama empat temannya di kali Cisadane, kemudian sekitar pukul 14.00 WIB korban terbawa arus dan tenggelam," ungkap Hendra Sudirman, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) dalam operasi SAR dalam keterangan tertulisnya.

Warga setempat sempat melakukan pencarian sebelum tim SAR tiba di lokasi, namun tidak membuahkan hasil.

Tim yang diterjunkan ke lokasi membagi personel dalam melakukan pencarian tersebut.

"Kami membagi area pencarian menjadi dua, dimana SRU pertama melakukan pencarian dengan menggunakan perahu karet hingga sejauh satu kilometer dari lokasi kejadian. Kemudian SRU kedua melakukan pencarian dengan pengamatan secara visual melalui jalur darat dengan jarak satu kilometer dari lokasi kejadian," terangnya.

Sementara, tim gabungan dalam operasi SAR tersebut meliputi Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta, Polsek Sepatan, Koramil Sepatan, Damkar Kabupaten Tangerang, Damkar Kota Tangerang, TAGANA Tangerang, SAR MTA, IEA, dan masyarakat setempat. 

"Hingga saat ini korban masih dalam proses pencarian oleh tim SAR gabungan" pungkasnya.(RMI/HRU)

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

TANGSEL
Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Kamis, 21 November 2024 | 16:21

Dinas Perhubungan (Dishub) Tangerang Selatan (Tangsel) menilang puluhan unit truk tambang dan barang yang melanggar izin jam operasional di daerah tersebut, Kamis 22 November 2024.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill