Connect With Us

Maling Motor di Cangkudu Terkecoh, Akhirnya Dibogem Warga

Mohamad Romli | Kamis, 23 Juli 2020 | 16:23

Warga berhasil mengamankan pelaku pencuri sepeda motor Honda Vario di perumahan Bukti Gading Balaraja, Desa Cangkudu, Kecamatan Balaraja, Kamis (23/7/2020). (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Seorang pemuda babak belur setelah gagal mencuri sepeda motor Honda Vario di perumahan Bukti Gading Balaraja, Desa Cangkudu, Kecamatan Balaraja, Kamis (23/7/2020).

Pelaku tidak menyangka, orang yang menghampirinya adalah pemilik kuda besi tersebut.

Kronologi peristiwa tersebut diceritakan oleh Sekretaris Desa Cangkudu Romdoni kepada TangerangNews.

Kata pria yang biasa disapa Doni itu, kejadian sekitar pukul 11.30 WIB. Saat itu, korban memarkir kendaraannya di bundaran dua, jalan menuju perumahan tersebut.

"Lalu ada seorang warga yang bertanya 'motor kamu dibawa sama anak kamu?" ujar Doni menirukan kalimat yang diucapkan salah seorang warga kepada korban saat melihat motor tersebut dikendarai oleh pelaku.

Sontak, korban pun kaget. Karena, kunci sepeda motor itu pun ada pada dirinya. Menyadari sepeda motornya dicuri, korban lalu mengejar ke arah pelaku melaju.

"Ternyata pelaku sedang berhenti sekitar seratus meter dari lokasi kejadian. Ia sedang mengecek isi tangki bensin motor tersebut," jelasnya.

Korban yang memergoki pelaku tengah berhenti tidak langsung tersulut emosi. Ia bahkan bertanya secara baik-baik kepada pelaku.

"Ini motor siapa? Lalu pelaku menjawab bahwa motor tersebut milik tetangganya seraya menunjuk satu rumah yang tak jauh dari lokasi," terangnya lagi.

Pelaku yang terkecoh itu pun tak bisa membela diri lagi, ketika korban menunjukkan bahwa itu motor miliknya. Pelaku tersudut.

Kepalan tangan warga yang geram pada ulah pelaku pun tak bisa dibendung. Wajah pelaku babak belur, namun warga masih bisa terkendalikan, sehingga pelaku hanya mengalami luka pada bagian bibirnya saja.

"Lalu warga melapor ke polisi, dan pelaku sudah diamankan ke kantor polisi," pungkasnya.(RMI/HRU)

BANTEN
Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:03

Untuk pertama kalinya dalam sejarah sejak tahun 2005, perhelatan musik bergengsi Java Jazz Festival 2026 resmi akan digelar di luar Jakarta.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill