Connect With Us

Polisi : Yang Dibakar Orang Gila, Bukan Penculik

| Minggu, 22 Agustus 2010 | 22:48

Kapolres Metro Tangerang Kabupaten Kombes Pol Edi Sumitro Tambunan (tangerangnews / dira)

TANGERANGNEWS-Dalam satu hari terjadi dua peristiwa, pengeroyokan dan pembakaran di wilayah hukum Polres Tangerang Kabupaten. Dua orang yang menjadi korban tersebut ternyata adalah orang gila.

"Dari dua orang ini kita tidak temukan identitas. Kita menduga mereka orang gila, dilihat dari kaki, giginya kotor dan bajunya juga kumel," ujar Kapolres Tangerang Kabupaten, Kombes Pol Eddy Sumitro Tambunan, ketika dihubungi wartawan, Minggu (22/8/2010).

Kepolres menjelaskan, aksi warga tersebut terjadi di dua wilayah, yakni di Tamiang dan Krescek, Kabupaten Tangerang, Banten. Kedua perilaku anarkis tersebut dipicu oleh keresahan warga yang menerima SMS berisi isu penculikan anak.

"Awalnya dari peredaran SMS di masyarakat, bahwa ada penculikan anak yang kemudian organ tubuhnya diambil untuk dijual," jelas Kapolres.

Kapolres menegaskan, kalau SMS tersebut tidak benar dan tidak pernah terjadi penculikan di wilayahnya. Atas peristiwa tersebut, polisi telah meminta keterangan sejumlah aparat desa, namun belum ada orang yang ditetapkan sebagai tersangka.

Kapolres mengimbau agar warga tidak main hakim sendiri bila melihat orang yang mencurigakan di wilayahnya.

"Jika masyarakat melihat ada orang yang mencurigakan, jangan main hakim sendiri. Laporkan ke aparat setempat," imbaunya.(dtk/dira)
OPINI
Pemutihan Pajak Tanpa Pemutihan Sistem Hidup, Rakyat Terus Dipalak

Pemutihan Pajak Tanpa Pemutihan Sistem Hidup, Rakyat Terus Dipalak

Senin, 14 April 2025 | 14:10

Masyarakat Kota Tangerang antusias memanfaatkan program pemutihan pajak kendaraan bermotor pada hari pelaksanaannya di Samsat Cikokol Tangerang.

TEKNO
Simak Cara Cek Apakah HP Mendukung eSIM atau Tidak

Simak Cara Cek Apakah HP Mendukung eSIM atau Tidak

Jumat, 18 April 2025 | 13:20

Teknologi eSIM kini makin banyak digunakan karena kepraktisannya. Terlebih, Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) telah mewacanakan untuk mempercepat migrasi dari kartu SIM fisik ke eSIM.

TANGSEL
Ratusan Warga Tangsel Aksi Bela Palestina

Ratusan Warga Tangsel Aksi Bela Palestina

Jumat, 18 April 2025 | 19:17

Ratusan warga Tangerang Selatan (Tangsel) memadati Bunderan Pamulang melakukan aksi peduli Palestina, Jumat 19 April 2025.

KAB. TANGERANG
Pemkab Tangerang Kembangkan Industri Pangan Lokal di 10 Desa Miskin Ekstrem

Pemkab Tangerang Kembangkan Industri Pangan Lokal di 10 Desa Miskin Ekstrem

Jumat, 18 April 2025 | 22:54

Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Tangerang tengah berupaya melakukan program, Pengembangan Industri Pangan Lokal (PIPL) 2025 di 10 desa lokus kemiskinan esktrem.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill