Connect With Us

Diduga Hendak 'petik' Motor, Pria di Gading Serpong Tangerang Dikormas 

Rachman Deniansyah | Minggu, 1 November 2020 | 18:35

Seorang pria pelaku pencurian kendaraan bermotor di kawasan Gading Serpong, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Minggu (1/11/2020) petang. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pria menjadi sasaran amukan warga usai diduga menjadi pelaku pencurian kendaraan bermotor di kawasan Gading Serpong, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Minggu (1/11/2020) petang.

Atas hal itu, pria yang badannya penuh dengan tato yang kini belum diketahui identitasnya tersebut, mengalami sejumlah luka di bagian tubuhnya. 

Sedangkan, satu orang lainnya yang diduga menjadi pelaku dalam aksi tersebut berhasil melarikan diri.

Seorang pria pelaku pencurian kendaraan bermotor di kawasan Gading Serpong, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Minggu (1/11/2020) petang.

Beruntung, sebelum dihajar massa pria tersebut berhasil diamankan jajaran TNI dan Polri.

Hal tersebut turut dibenarkan Kapolsek Kelapa Dua AKP Muharram Wibisono. Dia mengatakan, bahwa terduga pelaku kini sudah digelandang ke Polsek Kelapa Dua. 

Seorang pria pelaku pencurian kendaraan bermotor di kawasan Gading Serpong, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Minggu (1/11/2020) petang.

"Sedang kita amankan. Satu orang," ujar Wibi kepada Tangerangnews.

Saat ini, pria bertato tersebut sedang menjalani pemeriksaan oleh petugas.

"Keterangan masih kita dalami. Kalau mau lebih lengkap ke Kanit Reskrim ya," singkatnya. (RED/RAC)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Maling motor tertangkap warga di Gading Serpong dekat lampu merah Giant Serpong, Minggu (1/11/2020) petang.

A post shared by TangerangNews (@tangerangnewscom) on

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

TANGSEL
Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:06

Pasca didemo oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (BEM UMJ) terkait penangan sampah, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung angkat bicara.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

TEKNO
Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Jumat, 9 Januari 2026 | 15:33

Kehilangan barang, hewan peliharaan, hingga anggota keluarga kini tak lagi harus dihadapi sendirian.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill