Connect With Us

Dibuat Pusing Pemkab, Kerjasama TPST Ciangir Dibawa Ketingkat Tinggi

| Selasa, 31 Agustus 2010 | 10:07

Truk Sampah (tangerangnews / dira)

TANGERANGNEWS-Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) Ciangir Tangerang akan dijadikan tempat pembuangan akhir (TPA) regional yang bisa digunakan lintas daerah.

Dengan demikian, pembiayaan proyek ini akan menjadi tanggungan Kementerian Pekerjaan Umum (PU). Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta Eko Bahruna mengatakan, rencana menjadikan TPST Ciangir menjadi TPA regional karena lokasi dan luas lahan TPST Ciangir tergolong cukup besar.

Dari lahan seluas 98 hektare, Pemprov DKI hanya menggunakan setengahnya sehingga sangat disayangkan jika sisa lahannya menganggur. Atas dasar itulah,TPST Ciangir dijadikan TPA regional yang bisa dimanfaatkan Pemerintah Banten, Bogor, Depok, dan daerah sekitar Jakarta.

”Kami sudah mengupayakan penyelesaian final bagi proyek TPST Ciangir ini.Saya sudah lakukan lobi dengan Kementerian PU sehingga mereka memutuskan menjadikan TPST ini menjadi TPA Regional yang pembangunannya juga dibiayai Kementerian PU,” kata Eko Bahruna.

Eko menyatakan, bentuk kerja sama ini akan dibawa ke tingkat yang lebih tinggi yaitu antarprovinsi sehingga perundingannya Pemprov DKI tidak lagi dengan Pemkab Tangerang, tapi dengan Pemprov Banten.

Meski demikian, perjanjian kerja sama ini tidak perlu diulang dari awal dan tinggal melanjutkan. ”Kami akan usahakan ada pembicaraan antara Kementerian PU, Pemprov DKI,dan Pemprov Banten membicarakan proyek TPA regional ini setelah Lebaran. Target kami,akhir 2010 pembicaraan perjanjian sudah capai final sehingga lelang pengerjaan proyek bisa dilakukan awal 2011,”ungkapnya.

Eko mengatakan, tidak tercapainya kesepakatan pengadaan proyek TPST Ciangir karena Pemkab Tangerang mengajukan teknologi yang lebih mahal setelah nota kesepahaman tertulis sudah ditandatangani. Pemprov DKI belum menyetujui penggunaan teknologi tersebut karena keterbatasan APBD yang dapat digunakan dalam penanganan sampah di DKI Jakarta ini.

”Pemprov DKI juga masih harus dibebani biaya ongkos angkut sampah ke Tangerang, akan semakin mahal biaya yang mesti dibayar oleh Pemprov DKI Jakarta jika menyetujui penggunaan teknologi canggih tersebut,”keluhnya. Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta Taufik Hadiawan mengatakan, pembangunan TPST Ciangir menguntungkan Pemprov DKI maupun Pemkab Tangerang.

Rencana menjadikan TPST Ciangir sebagai TPA regional salah solusi untuk mengurangi beban biaya dari Pemprov DKI.”Kerjasamamembangun TPST ini kan tidak ada yang dirugikan. Justru kedua daerah diuntungkan. Kalau Tangerang tidak bersedia atau membandel seperti itu, harus ada ketegasan dari DKI,”ujarnya.(dira)
 
 
AYO! TANGERANG CERDAS
Lulusan SMK Empat Tahun Diprioritaskan Kerja ke Luar Negeri

Lulusan SMK Empat Tahun Diprioritaskan Kerja ke Luar Negeri

Jumat, 18 April 2025 | 11:22

Pendidikan kejuruan tingkat SMK kini makin diarahkan untuk menyiapkan lulusan yang siap kerja, termasuk untuk pasar internasional.

KAB. TANGERANG
Pemkab Tangerang Kembangkan Industri Pangan Lokal di 10 Desa Miskin Ekstrem

Pemkab Tangerang Kembangkan Industri Pangan Lokal di 10 Desa Miskin Ekstrem

Jumat, 18 April 2025 | 22:54

Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Tangerang tengah berupaya melakukan program, Pengembangan Industri Pangan Lokal (PIPL) 2025 di 10 desa lokus kemiskinan esktrem.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

TEKNO
Simak Cara Cek Apakah HP Mendukung eSIM atau Tidak

Simak Cara Cek Apakah HP Mendukung eSIM atau Tidak

Jumat, 18 April 2025 | 13:20

Teknologi eSIM kini makin banyak digunakan karena kepraktisannya. Terlebih, Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) telah mewacanakan untuk mempercepat migrasi dari kartu SIM fisik ke eSIM.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill