Connect With Us

Asal Muasal Nama Tigaraksa di Tangerang

Redaksi | Jumat, 18 Desember 2020 | 17:48

Tugu Patung Tigaraksa yang berada di wilayah Tigaraksa kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Jumat (18/12/2020). (@TangerangNews / Masyrifatul Laila)

TANGERANGNEWS.com-Tigaraksa merupakan salah satu kecamatan yang ada di Kabupaten Tangerang. Konon kata Tigaraksa ini berasal dari  tiga raksasa.

Tiga Raksasa yang dimaksud yaitu Ki Mas Laeng, Ki Seteng, dan Syekh Mubarok yang kemudian disingkat menjadi Tigaraksa.

"Dulu di sini ada tiga tokoh yaitu Ki Mas Laeng, Ki Seteng dan yang satunya lagi Syekh Mubarok.  Katanya dulu yang menyebarkan agama Islam di sini", ujar Udin.

Makam keramat Ki Seteng yang berada di wilayah Tigaraksa Kabupaten Tangerang, Jumat (18/12/2020).

Menurut penuturan warga sekitar, Ki Mas Laeng dan juga Ki Seteng sebelumnya bukan pemeluk agama Islam yang kemudian disatukan oleh salah satu pemuka agama Islam, yaitu Syekh Mubarok dan Tigaraksa menjadi tempat berkumpulnya ketiga tokoh itu. 

Baca Juga :

Nama ketiga tokoh ini pun diabadikan dengan dijadikan nama jalan. Jalan Raya Ki Mas Laeng dan Ki Seteng Katomas, Tigaraksa. Begitu pun  Jalan Syekh Mubarok sebagai jalan penguhubung Kecamatan Tigaraksa dan Kecamatan Cisoka.

Makam keramat Ki Mas Laeng yang berada di wilayah Tigaraksa Kabupaten Tangerang, Jumat (18/12/2020).

"Kalau untuk nama jalannya dinamakan sejak dulu saya tinggal di sini memang Jalan Ki Mas Laeng dan Ki Seteng sih dari tahun 1996," tambah Jimi salah satu warga yang tinggal di Jalan Ki Seteng. (RED/RAC)

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill