Connect With Us

Asal Muasal Nama Tigaraksa di Tangerang

Redaksi | Jumat, 18 Desember 2020 | 17:48

Tugu Patung Tigaraksa yang berada di wilayah Tigaraksa kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Jumat (18/12/2020). (@TangerangNews / Masyrifatul Laila)

TANGERANGNEWS.com-Tigaraksa merupakan salah satu kecamatan yang ada di Kabupaten Tangerang. Konon kata Tigaraksa ini berasal dari  tiga raksasa.

Tiga Raksasa yang dimaksud yaitu Ki Mas Laeng, Ki Seteng, dan Syekh Mubarok yang kemudian disingkat menjadi Tigaraksa.

"Dulu di sini ada tiga tokoh yaitu Ki Mas Laeng, Ki Seteng dan yang satunya lagi Syekh Mubarok.  Katanya dulu yang menyebarkan agama Islam di sini", ujar Udin.

Makam keramat Ki Seteng yang berada di wilayah Tigaraksa Kabupaten Tangerang, Jumat (18/12/2020).

Menurut penuturan warga sekitar, Ki Mas Laeng dan juga Ki Seteng sebelumnya bukan pemeluk agama Islam yang kemudian disatukan oleh salah satu pemuka agama Islam, yaitu Syekh Mubarok dan Tigaraksa menjadi tempat berkumpulnya ketiga tokoh itu. 

Baca Juga :

Nama ketiga tokoh ini pun diabadikan dengan dijadikan nama jalan. Jalan Raya Ki Mas Laeng dan Ki Seteng Katomas, Tigaraksa. Begitu pun  Jalan Syekh Mubarok sebagai jalan penguhubung Kecamatan Tigaraksa dan Kecamatan Cisoka.

Makam keramat Ki Mas Laeng yang berada di wilayah Tigaraksa Kabupaten Tangerang, Jumat (18/12/2020).

"Kalau untuk nama jalannya dinamakan sejak dulu saya tinggal di sini memang Jalan Ki Mas Laeng dan Ki Seteng sih dari tahun 1996," tambah Jimi salah satu warga yang tinggal di Jalan Ki Seteng. (RED/RAC)

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

KAB. TANGERANG
Belum Ada Bantuan, Korban Banjir Perumahan Taman Cikande Dirikan Posko Sendiri

Belum Ada Bantuan, Korban Banjir Perumahan Taman Cikande Dirikan Posko Sendiri

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:09

Warga Perumahan Taman Cikande, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, berinisiatif membangun sendiri posko sebagai dapur umum dan tempat pengungsian secara swadaya akibat banjir yang terjadi pada Rabu 14 Januari 2026.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

BANTEN
Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Senin, 12 Januari 2026 | 21:50

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten resmi memulai pembangunan dua Sekolah Rakyat di Lebak dan Pandeglang. Proyek ini direncanakan berjalan cepat dan ditargetkan selesai pada Agustus 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill