Connect With Us

Santai Bersama Keluarga di Wisata Air Situ Cilongok Kabupaten Tangerang

Redaksi | Sabtu, 19 Desember 2020 | 17:27

Wisata air Situ Cilongok di Desa Sukamantri, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang. (Istimewa / Ahmad Nur Fauzi/Mahasiswa Unis)

 

TANGERANGNEWSom-Wisata Air Situ Cilongok mungkin namanya tidak asing di telinga masyarakat luas, termasuk juga warga lokal Tangerang. 

 

Itu sebab nama objek wisata tersebut dibuat secara swadaya oleh masyarakat sekitar ini,  tak sepopuler Situ Cipondoh, di Kota Tangerang. 

 

Wisata Air Situ Cilongok merupakan salah satu destinasi wisata yang ada di Kampung Cilongok, Desa Sukamantri, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang.

Situ Cilongok ini awalnya merupakan merupakan danau buatan yang dibuat untuk daerah resapan air sebagai solusi dari kebanjiran yang kerap terjadi di wilayah tersebut.

 

Sejak 2017,  masyarakat sekitar akhirnya memanfaatkannya menjadi Wisata Air Situ Cilongok dengan anggaran swadaya dan kemudian  dikelola oleh warga setempat. 

"Yang mengelola ya RT dan RW di sini," ujar Awe salah satu pengurus Wisata Air Situ Cilongok.

Wisata Air Situ Cilongok ini juga memiliki fasilitas yang cukup lengkap, seperti kamar mandi, musala, dan juga berbagai fasilitas wisata air lain.  

 

Tempat wisata ini ramai dikunjungi ketika akhir pekan di sore hari. Banyak yang menyebut, lokasi wisata ini mirip Tangkuban Perahu di Bandung. Banyak warga yang datang ke tempat ini bersama keluarga, teman ataupun dengan pasangan.

Wisata Situ Cilongok kini berkembang dan mampu membantu perekonomian warga sekitar.

NASIONAL
Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Kamis, 21 November 2024 | 20:05

PT PLN (Persero) terus memperkuat kolaborasi global untuk mendukung transisi energi di Indonesia. Langkah ini terlihat pada pembukaan Electricity Connect 2024, konferensi dan pameran ketenagalistrikan terbesar se-Asia Tenggara

HIBURAN
Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Kamis, 21 November 2024 | 10:27

Musik sudah menjadi teman setia dalam berbagai momen kehidupan, dari perjalanan hingga bersantai di rumah.

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill