Connect With Us

Brak! Pria Ini Melompat dari Apartemen Kebon Nanas Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 15 Maret 2021 | 11:07

Seorang pria mengakhiri hidupnya dengan mengerikan di Hotel Horison Grand Serpong, Kebon Nanas, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang. (Ahmad Irfan Fauzi / TangerangNews.com@2021)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pria mengakhiri hidupnya dengan mengerikan di Hotel Horison Grand Serpong, Kebon Nanas, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang. Pria yang diketahui bernama Himawan Soedijono berusia 42 tahun itu ditemukan tewas setelah diduga bunuh diri dengan cara melompat dari lantai 19 hotel. 

Kasubag Humas Polres Metro Tangerang Kota Kompol Abdul Rachim mengatakan, korban asal Yogyakarta ini ditemukan tewas pada Minggu (14/3/2021) pukul 14.30 WIB.  "Dugaan sementara korban meninggal bunuh diri loncat dari lantai 19 kamar 1906," ungkapnya saat dikonfirmasi TangerangNews, Senin (15/3/2021). 

Menurutnya, sekuriti hotel tiba-tiba mendengar suara seperti benda jatuh di lobby tower B hotel.  Lalu, ketika dihampiri ternyata terdapat korban tergeletak dalam kondisi meninggal dunia. 

"Korban check-in di hotel tersebut pada Sabtu 13 Maret 2021 pukul 13.30 WIB," ungkapnya.  Korban tewas dengan luka mengenaskan seperti patah tulang pada bagian tubuhnya.  Belum diketahui motif korban melakukan aksi bunuh diri dengan melompat dari lantai 19 apartemen atau hotel itu.

 

KOTA TANGERANG
Sosok Arief R Wismansyah Dinilai Calon Kuat Gubernur Banten

Sosok Arief R Wismansyah Dinilai Calon Kuat Gubernur Banten

Sabtu, 20 April 2024 | 12:47

Sosok Arief R Wismansyah tidak asing lagi bagi warga di provinsi Banten, apalagi di wilayah Tangerang. Kepemimpinannya dalam menahkodai Kota Tangerang dikenal luas publik.

BANTEN
Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Jumat, 19 April 2024 | 01:17

Sebagai perusahaan telekomunikasi berbasis digital yang terdepan, Telkomsel berkomitmen untuk memberikan solusi konektivitas jaringan dengan kecepatan tinggi di sepanjang jalur laut pelabuhan Merak - Bakauheni.

SPORT
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Jumat, 19 April 2024 | 12:41

Pekan ke-32 BRI Liga 1 musim 2023/2024 mempertemukan antara Persik Kediri melawan Persita Tangerang di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, pada Sabtu, 20 April 2024, sekira pukul 15.00 WIB.

NASIONAL
Sisa THR Bingung Mau Dipakai Apa? Lakukan Ini

Sisa THR Bingung Mau Dipakai Apa? Lakukan Ini

Sabtu, 20 April 2024 | 12:59

Libur Lebaran 2024 memang telah usai. Namun, ternyata masih ada dari kita yang memiliki sisa Tunjangan Hari Raya (THR) dan belum memanfaatkannya betul.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill