Connect With Us

25 Pedagang di Pasar Kelapa Dua Tangerang Postif

Faisal Fazri | Selasa, 15 Juni 2021 | 15:40

Petugas Satgas Penangan COVID-19 Kabupaten Tangerang saat menyemprotkan disinfektan di beberapa kios-kios pedagang, Selasa 15 Juni 2021. (@TangerangNews / Faisal Fazri)

TANGERANGNEWS.com-Sejumlah pedagang di Pasar Kelapa Dua, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang melakukan Swab COVID-19 secara massal.

Hal ini dilakukan, dengan adanya kejadian Cluster kerja bakti di Jalan Sampan RW 06, Kecamatan Kelapa Dua yang lokasinya tidak jauh dari pasar tersebut. Karenanya,  diinstruksikan kepada seluruh pedagang pasar untuk memperketat protokol kesehatan dan melakukan swab massal dan melakukan penyemprotan keseluruh kios-kios pedagang, Selasa 15 Juni 2021.

Petugas Satgas Penangan COVID-19 Kabupaten Tangerang saat menyemprotkan disinfektan di beberapa kios-kios pedagang, Selasa 15 Juni 2021.

Juru Biacara Satgas Penangan COVID-19 Kabupaten Tangerang, Hendra Tarmizi mengatakan, kini pihak Satgas COVID-19 Kabupaten Tangerang sudah melakukan traking kepada 462 pedagang Pasar Kelapa Dua untuk melakukan swab massal.

"Dari hasil swab tersebut ditemukan 25 pedagang Pasar Kelapa Dua yang positif COVID-19. Dari 25 pedagang yang positif tersebut sudah menjalakan isolasi mandiri di Hotel Yasmin," ungkap Hendra Tarmizi.

Petugas Satgas Penangan COVID-19 Kabupaten Tangerang saat menyemprotkan disinfektan di beberapa kios-kios pedagang, Selasa 15 Juni 2021.

Dirut Perumda Pasar Niaga Kerta Raharja (NKR) Kabupaten Tangerang, Syaefunnur Maszah menambahkan, dalam upaya yang terbaik bagi pedagang pasar, pihaknya akan melakukan penjagaan ketat  terhadap protokol kesehatan. “Kami juga di bantu petugas damkar melakukan penyemprotan disinfectan keseluruh kios yang ada. Karena penyemprotan disinfectant tersebut maka Pasar Kelapa Dua diliburkan  dan akan kembali beraktifitas normal mulai hari Kamis 17 Juni 2021 dengan menerapkan protokol kesehatan COVID-19," tutupnya. (RED/RAC)

KAB. TANGERANG
Sekda Tangerang Minta Guru Tingkatkan Kualitas Pendidikan 

Sekda Tangerang Minta Guru Tingkatkan Kualitas Pendidikan 

Selasa, 23 April 2024 | 20:18

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyid mengajak guru-guru dari Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan Pergerakan Guru Madrasah Indonesia (PGMI) di Kecamatan Pagedangan

TEKNO
Dinilai Ilegal, RT/RW Net Bisa Dipenjara 6 Tahun dan Denda Rp600 Juta

Dinilai Ilegal, RT/RW Net Bisa Dipenjara 6 Tahun dan Denda Rp600 Juta

Senin, 22 April 2024 | 19:03

Saat ini RT/RW Net tengah ramai dipersoalkan. RT/RW Net diketahui sebagai seseorang atau kelompok masyarakat yang menggunakan jaringan internet ISP, kemudian jaringan tersebut didistribusikan kembali ke warga setempat, namun dengan tarif tertentu.

SPORT
Cetak Atlet Kelas Dunia, PLN Gelar Kejuaraan Voli

Cetak Atlet Kelas Dunia, PLN Gelar Kejuaraan Voli

Selasa, 23 April 2024 | 14:52

PT PLN (Persero) menggelar ajang PLN Mobile Proliga 2024, yakni turnamen voli profesional yang diharapkan akan mencetak atlet-atlet voli Indonesia berkelas dunia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill