Connect With Us

Korban Tenggelam di Tigaraksa Tangerang Belum Juga Ketemu, Pencarian Dilanjutkan Esok Hari

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 16 Juni 2021 | 21:00

Petugas tim SAR saat berusaha melakukan pencarian seorang bocah di Kali Cipayaeun, Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Rabu 16 Juni 2021. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Upaya pencarian terhadap korban tenggelam oleh tim SAR gabungan di Kali Cipayaeun masih belum membuahkan hasil hingga Rabu 16 Juni 2021 petang ini. Pencarian secara optimal sudah dilakukan oleh tim SAR gabungan dengan mengerahkan seluruh alat utama serta personel yag ada di lapangan. Namun korban belum juga ditemukan.

“Operasi SAR akan terus kita lakukan hingga korban dapat kita temukan. Sementara malam ini akan kita lakukan pemantauan secara visual sedangkan penyisiran akan kita lanjutkan besok pagi, " ungkap Hendra Sudirman, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC).

Beliau juga menambahkan bahwa pada hari ini tim SAR gabungan melakukan pencarian dengan membagi area menjadi 2 (dua) dimana pada SRU pertama melakukan penyisiran dari lokasi kejafian sejauh  3 KM menggunakan Rubber Boat. Kemudian SRU kedua melakukan pencarian visual dipesisir pantai sejauh 1 Km dari lokasi kejadian. 

Petugas tim SAR saat berusaha melakukan pencarian seorang bocah di Kali Cipayaeun, Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Rabu 16 Juni 2021.

Baca Juga :

Puluhan personel SAR gabungan dilibatkan dalam pencarian terhadap korban hari ini yang terdiri dari  Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta, Damkar Kabupaten Tangerang, BPBD Kabupaten Tangerang, Polsek Tigaraksa, Koramil dan warga sekitar.

Diketahui korban bernama Rizki Fajar Aditya berusia 5 tahun, yang pada saat itu bermain di pinggir kali Cipayaeun, Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Banten pada Rabu 16 Juni 2021 sekitar pukul 07.30 WI. Korban ketika itu bersama dua orang temannya yang bernama Maulana dan Rian.

Teman korban berenang di kali dan melarang korban berenang karena korban tidak bisa berenang, sambil menunggu temannya, korban bermain di pinggir kali dan ketika bermain korban terpeleset jatuh ke kali. Korban sempat ditolong oleh temannya, tetapi karena berat korban terlepas kemudian hanyut terbawa arus, hingga saat ini masih dalam pencarian. (RED/RAC)

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

TEKNO
Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Kamis, 21 November 2024 | 07:18

Televisi kini telah berevolusi dari sekadar menayangkan siaran lokal menjadi perangkat multifungsi dengan fitur internet dan aplikasi online.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill