Connect With Us

Korban Angin Puting Beliung di Sindang Jaya Tangerang Belum Dapat Bantuan

Faisal Fazri | Jumat, 2 Juli 2021 | 17:30

Satu unit rumah warga yang terkena bencana angin puting beliung di Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang, Kamis 1 Juli 2021 kemarin. (@TangerangNews / Faisal Fazri)

TANGERANGNEWS.com-Bencana angin puting beliung menimpa warga di dua desa, Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang, Kamis 1 Juli 2021 kemarin. 

Namun, hingga saat ini warga belum juga menerima bantuan dari pemerintah setempat, baik bantuan logistik maupun bantuan stimulan berupa uang.

"Sampai saat ini sejak kejadian kemarin belum ada bantuan apapun dari pemerintah daerah," ungkap Goni, warga Sindang Sono, Kecamatan Sindang Jaya, Jumat 2 Juli 2021

Ia mengaku untuk memperbaiki rumahnya, yang atapnya hancur tersapu angin hanya memakai genting bekas milik tetangga lantaran tidak adanya biaya.

Adapun kerusakan yang paling banyak yaitu dari atap rumah warga seperti genting, asbes dan sumur untuk aktifitas buang air.

Sebelumnya ada dua desa yang terkena bencana angin puting beliung di Kecamatan Sindang Jaya, yaitu Desa Sindang Asih dan Desa Sindang Sono.

Ia berharap Pemerintah setempat dapat memberikan bantuan berupa apapun itu, untuk membantu meringankan beban yang saat ini tengh warga hadapi.

"Iyah kita berharap ada bantuan apa aja untuk bisa bantu keadaan saat ini," pungkasnya. (RAZ/RAC)

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill