Connect With Us

Mayat Wanita Ditemukan di Teluknaga Tangerang, Ini Identitasnya

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 5 Agustus 2021 | 17:47

Sesosok mayat wanita ditemukan di bawah Jembatan Sungai Teluknaga, Desa Teluknaga, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Kamis 5 Agustus 202 (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Sesosok mayat wanita ditemukan di bawah Jembatan Sungai Teluknaga, Desa Teluknaga, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang pada Kamis 5 Agustus 2021 sektar  pukul 11.30 Wib.

 Kepolisian pun berhasil mengungkap identitas mayat tersebut.

"Ya benar. Sudah dievakuasi dan jasadnya sudah dibawa keluarganya ke rumah duka," ujar Kanit Reskrim Polsek Teluknaga, Iptu Adityo saat dikonfirmasi.

Mayat perempuan itu diketahui bernama Dwi Sari berusia 44 tahun asal Perumahan Taman Walet, Kelurahan Sindang Sari, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang.

Adit menjelaskan, korban diketahui warga sedang berenang di Sungai Teluknaga mengarah ke jembatan, tetapi tidak berselang lama korban tidak nampak.

Lalu berselang satu jam kemudian, warga pun melihat korban sudah dalam keadaan mengambang di sungai tersebut.

"Setelah diangkat dan dilakukan pengecekan, korban sudah meninggal dunia," ungkap Adit.

Saat dievakuasi, kata Adit, tidak ada luka atau tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.

"Bersih. Tubuhnya bersih," jelasnya.

Adit menuturkan, pada dua hari yang lalu atau tanggal 3 Agustus 2021, korban dilaporkan keluarganya meninggalkan rumah.

"Jadi, kami hubungi keluarganya ternyata benar ini korban yang sempat meninggalkan rumah," tuturnya.

Adit menambahkan, dugaan korban berenang di sungai hingga ditemukan meninggal karena korban mengalami depresi.

"Diduga depresi. Terlebih, korban sudah ditinggalkan suaminya," pungkasnya.

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

BANDARA
Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Minggu, 4 Januari 2026 | 18:01

Bagi pengendara yang menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melewati ruas Jalan Tol Prof. DR. IR. Soedijatmo (Sedyatmo), harap perhatikan saldo kartu elektronik Anda.

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

TANGSEL
Status Darurat Berakhir, Tumpukan Sampah Setinggi Atap Kembali Muncul di Pasar Ciputat Tangsel

Status Darurat Berakhir, Tumpukan Sampah Setinggi Atap Kembali Muncul di Pasar Ciputat Tangsel

Selasa, 6 Januari 2026 | 18:15

Status Tanggap Darurat Sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang berlangsung sejak 23 Desember 2025, nampaknya belum menjadi solusi instan bagi permasalahan sampah di wilayah tersebut.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill