Connect With Us

Kabupaten Tangerang Punya Alat Deteksi Gempa & Tsunami Canggih

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 21 Oktober 2021 | 13:19

Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang Tifna Purnama. (@TangerangNews / tangerangkab.go.id)

TANGERANGNEWS.com-Kabupaten Tangerang memiliki pantai di wilayah utara yang berpotensi terkena bencana tsunami jika terjadi gempa kuat.

Karena itu, Kabupaten Tangerang dilengkapi alat pendeteksi gempa dan tsunami untuk  mengantisipasi bencana.

Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang Tifna Purnama menjelaskan nama alat tersebut adalah Ina TEWS (Indonesia Tsunami Early Warning System) Newgen, yang merupakan bantuan dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pusat.

"Berfungsi untuk mengirimkan informasi terkini saat terjadi gempa bumi di tiap daerah di Indonesia," katanya, Kamis 21 Oktober 2021.

Dengan informasi tersebut, pemerintah khususnya instansi yang terkait penanggulangan bencana dapat segera melakukan proses evakuasi terhadap masyarakat.

Informasi yang didapatkan tidak hanya di Kabupaten Tangerang, namun seluruh Indonesia, baik gempa maupun tsunami.

"Melalui alat ini, bisa membantu kami dan masyarakat untuk mengambil langkah dan kebijakan apa yang harus dilakukan,” ucap Tifna.

Alat tersebut akan memberikan sinyal peringatan dan informasi detail tentang lokasi gempa, waktu, magnitudo, kedalaman getaran, kekuatan gempa, dan sebagainya. 

"Misal ada gempa di wilayah perairan Kabupaten Tangerang khususnya di pantai selatan, maka tidak sampai tiga menit setelah ada gempa kami langsung infokan ke masyarakat setempat dan stakeholder yang terkait," jelasnya.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

HIBURAN
Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Kamis, 21 November 2024 | 10:27

Musik sudah menjadi teman setia dalam berbagai momen kehidupan, dari perjalanan hingga bersantai di rumah.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill