Connect With Us

Pemalakan yang Diklaim Pedagang di Situ Kelapa Dua Tangerang Tidak Benar

Tim TangerangNews.com | Kamis, 6 Januari 2022 | 11:55

Jajaran pengurus PP Kelapa Dua, pihak rukun warga (RW) setempat saat melakukan klarifikasi kepada pihak PP terkait masalah iuran. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com–Sehubungan dengan adanya pernyataan dari pedagang di Situ Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, yang mengaku dipalak hingga Rp400 ribu oleh berbagai oknum, Ormas Pemuda Pancasila (PP) Kepala Dua menyampaikan klarifikasi setelah melakukan pengecekan di lapangan.

Menurut jajaran pengurus PP Kelapa Dua, pihak rukun warga (RW) setempat sudah melakukan klarifikasi kepada pihak PP.  Dijelaskan,  sebelumnya memang para pedagang sudah ada komitmen dengan pihak wilayah RW mengenai masalah iuran yang ada wilayah lingkungan RW 04.

“Bahwa adanya anggaran yang diminta dari RW 04 itu untuk masyarakat lingkungan RW 04, bukan untuk pribadi. Jadi , ada pemberitaan pemalakan itu tidak benar,” sebut pengurus PP Kelapa Dua.

Dengan adanya pemberitaan berupa klaim sepihak bahwa telah terjadi pemalakan pada pedagang, pihak RW merasa nama baik sudah dicemarkan.

“Di sini kami dari Pemuda Pancasila Kelapa Dua membantu meluruskan adanya pemberitaan atas tuduhan dari oknum yang menuduh pihak RW 04 melakukan pemalakan.  Itu Tidak benar,” tutur pengurus PP yang bertindak sebagai mediator.

Sebelumnya diberitakan , pedagang di Situ Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang mengaku dipalak hingga Rp400 ribu. Pemalakan disebut dilakukan oleh berbagai oknum. Salah satunya dari pihak RW setempat.

Menurut pedagang di sana, pemungutan biaya dari pedagang tersebut dilakukan oknum setiap awal bulan. "Setiap awal bulan itu mulai pemungutan biaya sewa tempat yang dilakukan oleh berbagai oknum," ungkap AI, pedagang setempat, Rabu 5 Januari 2022.

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill