Connect With Us

Vaksin Ketiga Dimulai, Pemkab Tangerang Belum Dapat Petunjuk Teknis

Tim TangerangNews.com | Rabu, 12 Januari 2022 | 19:50

Ilustrasi vaksinasi Covid-19 dosis ketiga atau booster. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah mulai melakukan vaksinasi Covid-19 dosis ketiga atau booster secara gratis untuk seluruh masyarakat Indonesia hari ini, Rabu 12 Januari 2022. 

Namun hingga sejauh ini, Pemerintah Kabupaten Tangerang belum mendapat petunjuk teknis dari Kementerian Kesehatan dan Dinkes Provinsi Banten. Meski demikian, persiapan pelaksanaan vaksinasi booster di wilayah Kabupaten Tangerang sudah dikomunikasikan dan dikoordinasikan secara matang dengan seluruh pihak.

"Walaupun itu dilaksanakannya tanggal 12 Januari atau mungkin juga lusa, kita Kabupaten Tangerang sudah siap," jelas Sekda Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyid seusai memimpin rapat persiapan pelaksanaan vaksinasi ketiga atau booster dengan para direktur RSUD, para camat, kepala Puskesmas, pimpinan RS mitra pemerintah, dan layanan fasilitas kesehatan lainnya, Selasa 11 Januari 2022.

Vaksinasi penguat itu bakal diberikan kepada masyarakat yang berusia 18 tahun ke atas dan telah menerima vaksin dosis kedua dalam jangka waktu minimal 6 bulan.

Selain akan memprioritaskan pada para pelayan publik, TNI, Polri, para pemuka agama, dan alim ulama, vaksin booster juga akan diprioritaskan untuk orang lanjut usia (lansia) dan penderita immunokompromais.

Sementara itu, sebanyak 27 ribu lansia di Kabupaten Tangerang tercatat sebagai peserta vaksinasi booster.  "Data yang ada pada kami, tercatat sebesar 27 ribu lansia usia 60 tahun ke atas yang telah melaksanakan dosis kedua 6 bulan yang lalu,” ujar Maesyal.

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

TANGSEL
TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:30

Warga RW 14 Kelurahan Rawabuntu, Serpong, resmi melayangkan gugatan class action terhadap Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) dan PT Bumi Serpong Damai (BSD).

BISNIS
Mau Bisnismu Naik Kelas, Datang ke Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 

Mau Bisnismu Naik Kelas, Datang ke Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:14

Bagi para pelaku usaha yang ingin membawa bisnisnya naik kelas, Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 2026 menjadi ajang yang sayang untuk dilewatkan.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill