Connect With Us

Kronologis Ertiga Terjun ke Selokan di Gading Serpong 

Rachman Deniansyah | Jumat, 21 Januari 2022 | 21:17

Satu unit mobil Suzuki Ertiga berwarna hitam masuk selokan yang berlokasi di depan Warunk Upnormal, Gading Serpong, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Jumat 21 Januari 2022. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Polisi mengungkap kronologis mobil Suzuki Ertiga yang kendarai wanita berinisial V terjun ke dalam selokan di Jalan Kelapa Lilin Raya, Gading Serpong, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Jumat, 21 Januari 2022. 

Kanit Laka Polres Tangsel Iptu Nanda Setya Pratama Baso saat dikonfirmasi mengatakan, saat itu korban sedang bersama anaknya. Namun tiba-tiba ponsel miliknya terjatuh. 

Di saat yang bersamaan, korban memutar balik kendaraannya. Karena sopir kurang konsentrasi, mobilnya pun terjun ke dalam saluran air tersebut. 

"Sopir kurang konsentrasi mengambil ponsel yang jatuh sehingga tidak bisa mengendalikan mobilnya," ujar Nanda.

Sebelum terjun bebas ke dalam selokan, kendaraan korban sempat menabrak pembatas jalan.

"Lalu terjun ke saluran air. Atas kejadian tersebut, kendaraan korban mengalami kerusakan pada bagian kanan dan kerusakan pada properti milik PT Paramount," tutur Nanda.

Nanda mengatakan, tak ada korban dalam kejadian ini. Ibu dan buah hatinya berhasil selamat. 

"Alhamdulillah, tidak ada korban luka maupun korban jiwa. Mobil sudah beres kita evakuasi," tandasnya.

KAB. TANGERANG
Panen Dukungan, DPC Gerindra Tangerang Pede Maesyal-Intan Dilantik Jadi Bupati

Panen Dukungan, DPC Gerindra Tangerang Pede Maesyal-Intan Dilantik Jadi Bupati

Jumat, 22 November 2024 | 16:44

Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah, semakin mendapat tempat di hati masyarakat.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

TEKNO
Sejumlah Pemda Termasuk Banten Gunakan Teknologi Geospasial ArcGIS

Sejumlah Pemda Termasuk Banten Gunakan Teknologi Geospasial ArcGIS

Jumat, 22 November 2024 | 15:51

Teknologi geospasial canggih ArcGIS, buatan Esri Indonesia telah diimplementasikan di berbagai provinsi dan kota utama di Indonesia, untuk mendukung pemerintah daerah (pemda) dalam mengambil keputusan berbasis data.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill