Connect With Us

Kronologis Ertiga Terjun ke Selokan di Gading Serpong 

Rachman Deniansyah | Jumat, 21 Januari 2022 | 21:17

Satu unit mobil Suzuki Ertiga berwarna hitam masuk selokan yang berlokasi di depan Warunk Upnormal, Gading Serpong, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Jumat 21 Januari 2022. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Polisi mengungkap kronologis mobil Suzuki Ertiga yang kendarai wanita berinisial V terjun ke dalam selokan di Jalan Kelapa Lilin Raya, Gading Serpong, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Jumat, 21 Januari 2022. 

Kanit Laka Polres Tangsel Iptu Nanda Setya Pratama Baso saat dikonfirmasi mengatakan, saat itu korban sedang bersama anaknya. Namun tiba-tiba ponsel miliknya terjatuh. 

Di saat yang bersamaan, korban memutar balik kendaraannya. Karena sopir kurang konsentrasi, mobilnya pun terjun ke dalam saluran air tersebut. 

"Sopir kurang konsentrasi mengambil ponsel yang jatuh sehingga tidak bisa mengendalikan mobilnya," ujar Nanda.

Sebelum terjun bebas ke dalam selokan, kendaraan korban sempat menabrak pembatas jalan.

"Lalu terjun ke saluran air. Atas kejadian tersebut, kendaraan korban mengalami kerusakan pada bagian kanan dan kerusakan pada properti milik PT Paramount," tutur Nanda.

Nanda mengatakan, tak ada korban dalam kejadian ini. Ibu dan buah hatinya berhasil selamat. 

"Alhamdulillah, tidak ada korban luka maupun korban jiwa. Mobil sudah beres kita evakuasi," tandasnya.

BANDARA
Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Minggu, 4 Januari 2026 | 18:01

Bagi pengendara yang menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melewati ruas Jalan Tol Prof. DR. IR. Soedijatmo (Sedyatmo), harap perhatikan saldo kartu elektronik Anda.

TANGSEL
Status Darurat Berakhir, Tumpukan Sampah Setinggi Atap Kembali Muncul di Pasar Ciputat Tangsel

Status Darurat Berakhir, Tumpukan Sampah Setinggi Atap Kembali Muncul di Pasar Ciputat Tangsel

Selasa, 6 Januari 2026 | 18:15

Status Tanggap Darurat Sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang berlangsung sejak 23 Desember 2025, nampaknya belum menjadi solusi instan bagi permasalahan sampah di wilayah tersebut.

BANTEN
Pengamat Nilai Pemprov Banten Harus Aktif Turun Tangan Tangani Pengelolaan Sampah di Tangsel

Pengamat Nilai Pemprov Banten Harus Aktif Turun Tangan Tangani Pengelolaan Sampah di Tangsel

Selasa, 6 Januari 2026 | 14:56

Pengamat Kebijakan Publik dan Politik dari Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul menilai Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten perlu mengambil peran lebih aktif sebagai perpanjangan tangan pemerintah pusat terkait kondisi pengelolaan sampah

KAB. TANGERANG
Lagi Peralihan Pelanggan Perumdam TKR ke Perumda TB, Warga Protes Air Mati Tak Ada Pemberitahuan

Lagi Peralihan Pelanggan Perumdam TKR ke Perumda TB, Warga Protes Air Mati Tak Ada Pemberitahuan

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:53

Sejumlah warga melayangkan keluhan di media sosial menyusul gangguan distribusi air bersih yang terjadi di tengah proses peralihan pengelolaan pelanggan dari Perumdam Tirta Kerta Raharja (TKR) Kabupaten Tangerang ke Perumda Tirta Benteng (TB)

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill