Connect With Us

Kebutuhan Pasien Isoman, Pemkab Tangerang Pastikan Stok Sembako Terpenuhi 

Tim TangerangNews.com | Selasa, 8 Februari 2022 | 21:52

Dinas Sosial Kabupaten Tangerang memastikan stok sembako yang ada dapat memenuhi kebutuhan warga yang menjalani isoman di rumah masing-masing. (@TangerangNews / Diskominfo Kab.Tangerang)

TANGERANGNEWS.com–Melonjaknya kasus Covid-19 di Kabupaten Tangerang menyebabkan banyak warga yang terkonfirmasi positif Covid-19  melakukan isolasi mandiri (isoman)  di rumah. Dinas Sosial Kabupaten Tangerang memastikan stok sembilan bahan pokok (sembako) yang ada dapat memenuhi kebutuhan warga atau pasien Covid-19 yang menjalani isoman di rumah masing-masing.

"Untuk sembako yang terdiri dari beras, mie, minyak goreng, sarden dan sebagainya yang tersedia itu siap dan cukup, kalau memang nanti Pak Bupati memerintahkan untuk menyalurkannya ke para pasien Covid-19 yang isoman," kata Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Tangerang, Dwi Gama di Tangerang, Selasa 8 Februari 2022, seperti dikutip dari Antara.

Menurut Dwi, terkait jumlah keseluruhan stok sembako yang tersedia di Dinas Sosial Kabupaten Tangerang ada beberapa kuintal. Namun, untuk secara rinci dirinya tidak bisa menyebutkan total keseluruhannya.

"Kalau secara rinci, nanti bisa cek dengan kepala bidang persediaan. Tetapi yang pasti kita ada stok untuk dipersiapkan sesuai kebutuhan," tutur Dwi.

Dwi mengatakan bahwa selain logistik berupa sembako, sejumlah fasilitas berupa kasur untuk keperluan kamar isolasi pasien Covid-19 juga dinyatakan siap.

"Untuk kasur stok di kita ada sekitar 100 unit, dan saat ini permintaan sudah mulai banyak. Makanya sekarang kita masih menunggu arahan secara resmi dari pimpinan terkait penyediaan fasilitas itu," tuturnya.

Ia mengaku, saat ini pihaknya telah banyak menerima pengajuan bantuan fasilitas kasur untuk pasien isolasi dari beberapa kecamatan. Akan tetapi pihaknya belum mengabulkan permintaan tersebut karena belum ada instruksi resmi dari Bupati Tangerang.

"Kami akan menunggu instruksi teknis dulu dari Bupati karena sebetulnya semua instansi harus siap dalam menghadapi kedaruratan ini," terang Dwi.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

NASIONAL
Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Kamis, 21 November 2024 | 20:05

PT PLN (Persero) terus memperkuat kolaborasi global untuk mendukung transisi energi di Indonesia. Langkah ini terlihat pada pembukaan Electricity Connect 2024, konferensi dan pameran ketenagalistrikan terbesar se-Asia Tenggara

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill