Connect With Us

27 Titik Proyek Pembangunan Jalan Jadi Prioritas Pemkab Tangerang Tahun 2022

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 14 Februari 2022 | 22:33

Perbaikan Jalan di Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pada tahun 2022, Pemerintah Kabupaten Tangerang menyiapkan 27 titik proyek pembangunan infrastruktur jalan. Proyek tersebut masuk skala prioritas dalam rancangan program tahun ini.

"Pada 2022 pembangunan jalan ada 27 titik, kemudian SDA ada 15 titik dan itu semua menjadi skala prioritas," kata Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kabupaten Tangerang, Slamet Budhi seprti dilansir dari Bisnis, Senin Februari 2022.

Ia mengatakan, dari 27 titik proyek pembangunan infrastruktur tersebut akan disusulkan di anggaran perubahan.

"Mudah-mudahan kalau tidak ada perubahan, karena tahun kemarin untuk anggaran terbatas dan tahun ini juga masih terbatas," kata Slamet.

Selain pembangunan jalan, pemerintah setempat juga merancang 15 proyek pembangunan sumber daya air, seperti normalisasi sungai, pembangunan turap dan lain sebagainya.

"Kalau untuk rancangan pembangunan di tahun 2021 kemarin itu semua sudah selesai, dan sudah dianggarkan semua. Tinggal di tahun 2022 kami akan alihkan ke titik lain yang menjadi prioritas," ujar dia.

TANGSEL
Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Kamis, 22 Januari 2026 | 20:09

Geram atas kasus pelecehan seksual yang menimpa puluhan siswa di SDN Rawabuntu 01 Serpong, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung mengambil langkah tegas.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill