Connect With Us

Warga Keluhkan Minyak Goreng, Polisi Sidak Toko Swalayan di Panongan Tangerang

Tim TangerangNews.com | Sabtu, 26 Februari 2022 | 15:41

Bhabinkamtibmas Polsek Panongan menggelar sidak ke toko swalayan untuk mencegah penimbunan minyak goreng. (@TangerangNews / Bidhumas Polresta Tangerang)

TANGERANGNEWS.com–Sebagai bentuk antisipasi terjadinya penimbunan minyak goreng yang belakangan dikeluhkan masyarakat, Polsek Panongan Polresta Tangerang menggelar inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah toko swalayan di wilayah Kecamatan Panongan. 

Sidak dilakukan Aiptu Joko Sutomo selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Mekar Bakti dengan mengecek ketersediaan minyak goreng di Alfamart Ruko Blossom Kelurahan Mekar Bakti pada Jumat 25 Februari 2022.

“Banyak keluhan masyarakat terhadap kelangkaan minyak goreng di pasaran sehingga walaupun eceran harganya bisa melambung tinggi,” ujarnya di lokasi sidak.

Joko menyampaikan kepada pemilik serta para pekerja toko swalayan tersebut untuk tidak ada yang menimbun stok minyak goreng. “Selama barang ada harus tetap dijual kepada konsumen yang membutuhkan,” tegasnya.

Di lokasi berbeda, Kapolsek Panongan Iptu Syamsul Bahri saat dikonfirmasi menyampaikan sidak akan dilakukan secara berkala dan pihaknya meminta kepada seluruh elemen masyarakat untuk tidak memborong minyak goreng dalam jumlah besar.

Selain itu, Syamsul juga meminta kepada seluruh masyarakat Kecamatan Panongan untuk memberi informasi kepada pihaknya apabila menemukan penimbunan minyak goreng di sekitar tempat tinggalnya agar polisi bisa langsung bertindak.

”Apabila ada yang mengetahui perihal penimbunan stok minyak goreng ataupun kenaikan harga yang tidak wajar, Jajaran Polsek Panongan Polresta Tangerang siap menerima laporan dan tentunya akan kami proses cepat sesuai hukum yang berlaku,” tutur Syamsul.

TANGSEL
Usai Didemo Warga, BRIN Kembali Buka Jalan Raya Puspitek

Usai Didemo Warga, BRIN Kembali Buka Jalan Raya Puspitek

Selasa, 23 April 2024 | 15:22

Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) kabulkan tuntutan warga mengenai pembatalan penutupan Jalan Ray Puspitek yang menghubungkan kawasan Muncul, Kecamatan Setu, Kota Tangsel dengan Gunung Sindur, Kabupaten Bogor.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

KOTA TANGERANG
KPU Kota Tangerang Buka Seleksi PPK Pilkada 2024

KPU Kota Tangerang Buka Seleksi PPK Pilkada 2024

Selasa, 23 April 2024 | 16:35

Seleksi calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kota Tangerang telah dibuka.

BANDARA
Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Kamis, 18 April 2024 | 15:03

Gunung Ruang di Sulawesi Utara mengalami erupsi dengan ketinggian letusan mencapai 3725 meter di atas permukaan laut pada Rabu, 17 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill