Connect With Us

Baru Capai 8,9 Persen, Vaksinasi Booster di Kabupaten Tangerang Digencarkan

Basuki Rahmat Nugroho | Senin, 14 Maret 2022 | 23:35

Vaksinasi booster di Supermal Karawaci, Kabupaten Tangerang. (tangerangkab.go.id / Rangga A Zuliansyah)

TANGEWANGNEWS.com-Saat ini vaksinasi booster di Kabupaten Tangerang baru mencapai 8,9 persen atau lebih dari 195.420 orang. Untuk meningkatkan capaian, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang terus menggencarkan vaksinasi dosis ketiga tersebut di sentra-sentra vaksin.

"Kita sedang gencar melakukan vaksinasi booster di berbagai tempat. Selain di puskesmas dan rumah sakit, kita juga mengadakan di sentra vaksin. Seperti di Supermal Karawaci, kita lakukan selama tiga hari dengan target 2.850 orang," ucap Juru Bicara (Jubir) Satgas Penanganan COVID-19 Kabupaten Tangerang dr. Hendra Tarmizi, Senin 14 Maret 2022.

Hendra menjelaskan, data cakupan vaksinasi di Kabupaten Tangerang hingga Minggu 13 Maret 2022, untuk dosis pertama sebesar 2.234.293 orang dan untuk dosis kedua sebesar 1.777.194 orang, dari total sasaran vaksinasi sebesar 2.851.583 orang.

Kemudian, vaksinasi dosis ketiga atau booster sudah disuntikkan kepada 195.420 orang sasaran. "Sasaran vaksinasi booster adalah masyarakat berusia 18 tahun ke atas, dengan memprioritaskan orang lanjut usia dan masyarakat rentan," kata Hendra.

Ia mengingatkan, meski telah divaksin masyarakat tetap harus disiplin menjalankan protokol kesehatan, serta terus waspada terhadap penularan COVID-19 varian Omicron.

Kepala Puskesmas Kelapa Dua drg. Raden Roro Trully Kartikawatie mengatakan, untuk total petugas vaksin di tempat tersebut terdiri dari 60 petugas, yang berasal dari tim nakes puskesmas dan tim nakes dari faskes swasta yang berada di wilayah Puskesmas Kelapa Dua.

Lalu, dibantu juga oleh 20 orang dari tim Supermall Karawaci yang terdiri dari 5 filter link pendaftaran, 5 untuk cek suhu dan nomer antrian dan 10 input data di meja 1.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada pihak Supermal Karawaci yang sudah memfasilitasi tempat untuk pemberian vaksin dosis ketiga ini," ujarnya.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

TEKNO
Catat Meter Listrik Mandiri, Simak Cara Pakai Fitur SwaCam di Aplikasi PLN Mobile

Catat Meter Listrik Mandiri, Simak Cara Pakai Fitur SwaCam di Aplikasi PLN Mobile

Jumat, 22 November 2024 | 09:44

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten memperkenalkan fitur bernama SwaCam di aplikasi PLN Mobile.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill