Connect With Us

Langgar Jam Operasional, 2 Tempat Hiburan Malam di Kelapa Dua Tangerang Disegel Polisi

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 16 Maret 2022 | 17:20

Tempat hiburan malam di Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang disegel Satresnarkoba Polres Tangerang Selatan, pada Rabu 16 Maret 2022, sekitar pukul 00.30 WIB. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Dua tempat hiburan malam di Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang disegel Satresnarkoba Polres Tangerang Selatan, pada Rabu 16 Maret 2022, sekitar pukul 00.30 WIB.

Penyegelan dilakukan lantaran dua tempat hiburan malam yakni Sky Lounge dan Blackbee Bar & Lounge melanggar jam operasional PPKM.

"Di dua tempat itu disegel karena terdapat adanya pelanggaran melebihi jam operasional dan penjualan minuman beralkohol tak berijin," ujar Kasatnarkoba Polres Tangerang Selatan AKP Amantha Wijaya.

Lalu, di Blackbee Bar & Lounge, sebanyak 35 orang baik dari karyawan dan pengunjung dilakukan cek urine. Hasilnya semua negatif narkoba.

"Tempat kedua di Sky Lounge, sebanyak 57 orang dari karyawan dan pengunjung, terdapat satu orang yang positif amphetamin dan methampetamin," jelasnya.

Amantha menjelaskan, pengecekan itu dalam rangka operasi cipta kondisi pencegahan penyebaran Covid-19 dan penerapan PPKM level 2.

"Kami terjunkan puluhan anggota personel Polres Tangsel dalam operasi tersebut. 35 personel dari Satresnarkoba, 6 personel Satsamapta, 4 personel Propam, dan 1 Tim Dokkes," katanya.

Selain menyegel, pihaknya juga melakukan penyitaan beberapa botol minuman keras (miras) dari dua tempat tersebut. 

"Ada puluhan botol miras yang kita sita. Artinya, kedua tempat itu disegel dengan pemasangan police line," jelasnya.

HIBURAN
Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Kamis, 21 November 2024 | 10:27

Musik sudah menjadi teman setia dalam berbagai momen kehidupan, dari perjalanan hingga bersantai di rumah.

TEKNO
Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Kamis, 21 November 2024 | 07:18

Televisi kini telah berevolusi dari sekadar menayangkan siaran lokal menjadi perangkat multifungsi dengan fitur internet dan aplikasi online.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill