Connect With Us

Kebakaran di Pasar Teluknaga Tangerang, Dagangan Baju Lebaran Hangus

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 25 Maret 2022 | 15:07

Puluhan kios di Pasar Duta Bandara, Komplek Mutiara Garuda, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, ludes terbakar. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kebakaran puluhan kios di Pasar Duta Bandara, Komplek Mutiara Garuda, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, tidak hanya menyebabkan tiga pedagang luka-luka, namun juga menghanguskan barang dagangan berupa baju lebaran, Jumat 25 Maret 2022.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Damkar Kabupaten Tangerang Abdul Munir mengungkapkan, kebakaran yang disebabkan korsleting listrik itu menghanguskan 45 kios yang ada.

Mayoritas kios tersebut berjualan baju untuk lebaran. Namun kini seluruh dagangan warga tersebut ludes dilalap api.

Baca Juga :

"45 kios yang rusak parah. Itu kios macam-macam, kebanyakan pakaian karena persiapan mau lebaran," jelas dia.

Diketahui kebakaran bersumber dari salah satu toko yang baru selesai melakukan pekerjaan las. "Sekitaran jam 6 ada pedagang mau mulai berjualan menyalakan lampu listrik kios, disitu kemudian korsleting listrik," terang Munir.

BANTEN
Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:11

Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.

SPORT
Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Rabu, 28 Januari 2026 | 12:44

Persita Tangerang langsung mengalihkan fokus ke laga berikutnya setelah bermain imbang 1-1 melawan Bhayangkara Presisi Lampung FC.

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill