Connect With Us

Melihat Kontes Gantang Burung di Pasar Modern Cisauk Tangerang

Tim TangerangNews.com | Jumat, 15 April 2022 | 21:45

Kontes Gantang adu kicau suara, di pasar modern cisauk Kabupaten Tangerang Jum'at, 15 April 2022. (@TangerangNews / Rahmat Hidayat)

TANGERANGNEWS.com-Kontes gantang adu kicau suara burung digelar di Pasar Modern Cisauk, Kabupaten Tangerang Jumat, 15 April 2022.

Perlombaan gantang burung ini menjadi salah satu upaya penyaluran hobi yang bisa menghasilkan. Tentunya perlombaan ini disambut baik oleh para penggemar burung.

Adapun jenis burung paling populer yang dijadikan perlombaan yakni burung murai, cicak ijo dan love bird. Perlombaan yang diadakan oleh komunitas Pasmod Intermoda ini digelar tiga kali dalam satu minggu yakni setiap hari Rabu, Jumat dan Minggu.

"Selain untuk menyalurkan hobi penggemar burung, gantangan ini membantu ekonomi kami panitia dan para penggemar burung,'' ucap Ira Kenari, panitia kontes gantangan.

Untuk kriteria penilaian, di antaranya irama lagu atau suara yang di keluarkan burung dan durasi panjang suara.

Tiap kategori akan dipilih juara 1 hingga 3. Para juara mendapatkan hadiah berupa sertifikat piala dan uang tunai.

''Saya ikut lomba karena hobi memelihara burung dan saya senang dengan adanya perlombaan ini, walaupun kadang kalah kadang menang,'' ucap Ujang, peserta kontes gantang.

Dia melanjutkan, dengan adanya lomba ini selain menyalurkan hobi, tapi bisa juga menjadi penghasilan untuk orang-orang yang hobi memelihara burung.

TANGSEL
Tukang Bakso di Pamulang Diamuk Massa Usai Lecehkan Bocah 16 Tahun

Tukang Bakso di Pamulang Diamuk Massa Usai Lecehkan Bocah 16 Tahun

Jumat, 22 November 2024 | 23:31

Seorang tukang bakso berinisial S, 47, diamuk massa setelah diketahui melakukan dugaan pelecehan seksual terhadap remaja berusia 16 tahun di Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

HIBURAN
Mengenal Apa itu Homeless Media yang Digandrungi Gen Z, Ini Dampaknya

Mengenal Apa itu Homeless Media yang Digandrungi Gen Z, Ini Dampaknya

Sabtu, 23 November 2024 | 11:18

Di era digital saat ini, pola konsumsi media mengalami perubahan besar. Salah satu fenomena yang menarik perhatian adalah munculnya "homeless media," sebuah konsep yang kini semakin diminati oleh generasi muda, khususnya Gen Z.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill