Connect With Us

Pemuda Tewas Tertabrak Mobil di Tangerang Pulang Daftar Rekrutmen Polri

Tim TangerangNews.com | Sabtu, 16 April 2022 | 13:04

Ilustrasi kecelakaan lalu lintas. (@TangerangNews / GAS2.org)

TANGERANGNEWS.com–Seorang pemuda berinisial MF yang baru saja mendaftar rekrutmen anggota Polri, tewas tertabrak mobil saat mengendarai sepeda motor di Jalan Raya Pemda Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Banten.

Kanit Laka Polresta Tangerang AKP Mulyadi membenarkan bahwa korban kecelakaan yang terjadi pada Jumat 15 April 2022 siang itu baru saja mendaftar anggota Polri dalam perjalanan pulang dari Polres Tangerang. “Benar, dia lagi daftar polisi," ucap Mulyadi, Sabtu 16 April 2022, seperti dilansir dari Detik.

Ia menyebutkan kronologi kecelakaan bermula ketika mobil Toyota Kijang Innova bernomor polisi A-1162-YS, yang dikemudikan oleh Y datang dari arah Bugel menuju Margasari. 

 

Setiba di Jalan Raya Pemda, Tigaraksa, dekat kantor Disdukcapil Kabupaten Tangerang, datang sepeda motor Honda Beat Street yang dikemudikan MF bernomor polisi A-6989-XX.

Menurut Mulyadi, saat itu MF hendak menyeberang. Namun, karena jarak yang terlalu dekat, motor MF dan mobil Y berbenturan. "Menyeberang dari arah kanan menuju arah kiri. Karena jarak terlalu dekat terjadi tabrakan atau benturan," ungkapnya.

Akibat kecelakaan itu, terang Mulyadi, MF lalu mengalami pendarahan hebat dan luka pada bagian kepala belakang. “Meninggal pada saat perawatan di rumah sakit," terang Mulyadi.

KAB. TANGERANG
Libur Lebaran, Personel Gabungan Cegah Gangguan Kemanan dan Kriminal di Obyek Wisata Tangerang

Libur Lebaran, Personel Gabungan Cegah Gangguan Kemanan dan Kriminal di Obyek Wisata Tangerang

Jumat, 4 April 2025 | 13:43

Kepolisian Resor (Polres) Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya fokus mengamankan objek wisata pada musim Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah/2025 Masehi. Fokus pengamanan digelar sejak hari ke-2 lebaran, Selasa 2 April 2025.

SPORT
Indomilk Arena Tangerang Sudah Berstandar FIFA, Andra Soni Harap Seluruh Stadion di Banten Menyusul

Indomilk Arena Tangerang Sudah Berstandar FIFA, Andra Soni Harap Seluruh Stadion di Banten Menyusul

Selasa, 18 Maret 2025 | 22:48

Stadion Indomilk Arena Kabupaten Tangerang menjadi salah satu dari 17 stadion di Indonesia yang diesmikan Prabowo Subianto, Selasa 18 Maret 2025.

BANDARA
Hari ini Puncak Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta, Penumpang Diprediksi Capai 243 Ribu

Hari ini Puncak Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta, Penumpang Diprediksi Capai 243 Ribu

Jumat, 28 Maret 2025 | 17:59

Puncak arus mudik di Bandara Soekarno-Hatta Kota Tangerang diperkirakan terjadi pada hari ini, Jumat 28 Maret 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill