Connect With Us

Enam Gardu GT Cikupa Tangerang Ditutup, Antrean Kendaraan Pemudik Mengular

Tim TangerangNews.com | Kamis, 28 April 2022 | 16:13

Ilustrasi - Mengantisipasi kemacetan di Tol Merak, enam gardu tol di GT Cikupa sementara ditutup. (@TangerangNews / Detik)

TANGERANGNEWS.com–Sebanyak enam gardu di Gerbang Tol (GT) Cikupa Tangerang ditutup yang menyebabkan antrean kendaraan mengulardi GT Cikupa arah Merak, Kamis 28 April 2022.

Antrean kendaraan, seperti dilansir dari CNNIndonesia, hingga pukul 10.30 WIB didominasi oleh kendaraan pribadi dan truk.

Menurut seorang petugas jaga di lokasi, sebetulnya ada 12 gardu tol di GT Cikupa. Namun, saat ini hanya ada enam yang dioperasikan. “Sengaja tidak diaktifkan, karena untuk mengurai kemacetan di Tol Merak," ucap petugas tersebut yang menolak disebutkan namanya.

Dia mengatakan, jika semua gardu tol aktif maka kendaraan berpotensi menumpuk di Tol Merak. "Kalau gardu tol semuanya dibuka, mungkin arus lalu lintas lancar. Tapi nanti makin menumpuk di Tol Merak," katanya.

Berdasarkan situasi terakhir, kemacetan mulai terjadi di KM 95 Tol Merak. Memasuki H-4 Lebaran 2022 ini, antrean kendaraan di GT Cikupa arah Merak mengular hingga sekitar tiga kilometer.

Sementara itu mulai tadi malam, antrean kendaraan menuju Pelabuhan Merak terjadi hingga ke dalam Tol Tangerang-Merak. Pemudik banyak yang tertahan di dalam tol dan mengeluhkan sulitnya mencari makanan, minuman, hingga toilet.

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

NASIONAL
Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Kamis, 21 November 2024 | 20:05

PT PLN (Persero) terus memperkuat kolaborasi global untuk mendukung transisi energi di Indonesia. Langkah ini terlihat pada pembukaan Electricity Connect 2024, konferensi dan pameran ketenagalistrikan terbesar se-Asia Tenggara

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill