Connect With Us

Pelajar di Kabupaten Tangerang Dilarang Bawa Kendaraan ke Sekolah

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 3 Agustus 2022 | 14:11

Pelajar bawa sepeda motor ke sekolah. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Seluruh pelajar di Kabupaten Tangerang kini dilarang membawa kendaraan ke sekolah dalam rangka menciptakan keselamatan berlalu lintas.

Larangan tersebut ditegaskan dalam Surat Edaran (SE) Dinas Pendidikan (Dindik) setempat yang diberikan ke seluruh sekolah.

"Ya, tentu dengan SE yang akan kita sebarkan ini bentuk dari ketegasan kita. Walaupun sifatnya imbauan kita juga akan terus melakukan evaluasi (larangan bawa kendaraan ke sekolah)," kata Sekretaris Dindik Kabupaten Tangerang Fahrudin, seperti dilansir dari Antara, Selasa 2 Agustus 2022.

Aturan itu diterapkan di seluruh sekolah dengan tidak memberikan fasilitas parkir kendaraan baik itu roda dua maupun roda empat, bagi para pelajarnya. 

"Yang jelas kalau sudah ada larangan siswa membawa kendaraan ke sekolah, itu tidak ada fasilitas lahan parkir yang disediakan di halaman sekolah," ujar Fahrudin.

Menurutnya, sekolah berkewajiban untuk memberikan pendidikan bagi siswanya yang tidak memiliki kelengkapan surat menyurat boleh berkendara, karena hal itu dinilai penting agar tercipta keselamatan dalam berlalu lintas.

"Jadi kalau untuk anak SMP itu belum memperoleh surat izin mengemudi, karena umurnya hanya sampai 15 tahun. Jadi rata-rata mereka belum memiliki SIM," tuturnya.

Dindik pun akan memberikan teguran tegas jika ada pihak sekolah maupun dewan guru yang masih memperbolehkan pelajar membawa kendaraan ke lingkungan sekolah.

"Sekolah sama saja sudah membiarkan muridnya membuat salah dengan melanggar ketentuan berlalu lintas. Nanti itu akan menjadi bahan evaluasi kita," ungkapnya.

Dindik juga akan meminta kepada Kepolisian dan Dinas Perhubungan setempat, untuk berkolaborasi dalam mensosialisasikan tertib berlalu lintas.

"Mudah-mudahan para orang tua juga bisa memahami hal ini, agar kita bisa bahu-membahu dalam menyelamatkan anak bangsa," kata dia.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

HIBURAN
Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Rabu, 17 April 2024 | 10:25

Setelah menikmati liburan Lebaran yang menyenangkan, banyak pekerja mengalami apa yang disebut sebagai post holiday blues, yakni perasaan sedih dan kehilangan ketika kembali ke rutinitas kerja.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

KOTA TANGERANG
Kumuh dan Bikin Macet, Pasar Sipon Kota Tangerang Bakal Segera Ditata

Kumuh dan Bikin Macet, Pasar Sipon Kota Tangerang Bakal Segera Ditata

Jumat, 19 April 2024 | 09:51

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang berencana melakukan penataan terhadap Pasar Sipon, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill