Connect With Us

Tak Perlu Ribet ke Kantor Bank, Bapenda Tangerang Beri Layanan PBB Keliling

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 9 Agustus 2022 | 19:52

Pelayanan mobil PBB keliling Bapenda Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews.com / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Para wajib pajak di Kabupaten Tangerang kini tidak perlu ribet datang ke kantor bank untuk membayar pajak bumi dan bangunan (PBB). Pasalnya, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Tangerang mulai memberikan pelayanan PBB keliling.

Pelayanan PBB keliling tersebut sudah dilakukan Unit Pelaksana Teknis (UPT) II Bapenda Kabupaten Tangerang di Desa Kedung, Kecamatan Mekar Baru, dengan sasaran masyarakat wajib pajak di tujuh kecamatan.

"Untuk wilayah II UPT PBB ada tujuh kecamatan, yang insyaallah semua desanya akan mendapatkan pelayanan mobil PBB keliling," kata Sri Ruhyatin, Kepala UPT Wilayah II Bapenda Kabupaten Tangerang, Selasa 9 Agustus 2022.

Adapun pelayanan PBB keliling tersebut bertujuan untuk menggenjot pendapatan asli daerah (PAD). Menurutnya, dari tujuh kecamatan, ada 61 desa yang menjadi sasaran pelayanan PBB.

Sri mengatakan, kegiatan pelayanan PBB keliling ini merupakan instruksi dari Kepala Bapenda Kabupaten Tangerang, agar masyarakat bisa terlayani dengan baik, sehingga dalam pembayaran PBB tidak usah antre di kantor Bank Jabar.

"Kami berharap agar kegiatan ini bisa membantu warga dalam membayar PBB, karena pajak akan mendorong percepatan pembangunan di Kabupaten Tangerang," jelasnya.

Kepala Tata Usaha Wilayah II Bapenda Kabupaten Tangerang Yulianto menambahkan, program layanan mobil keliling merupakan inovasi Bapenda Kabupaten Tangerang, dalam rangka mempercepat dan memudahkan wajib pajak, sehingga diharapkan sebelum jatuh tempo pada 30 September 2022, wajib pajak bisa seluruh melunasi.

"Tentunya kegiatan ini harus didukung oleh seluruh aparat pemerintah kecamatan dan desa," pungkasnya.

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill