Connect With Us

Sopir Hilang Konsentrasi, Truk Muatan Hebel Terguling di Cikupa Tangerang

Dimas Wisnu Saputra | Selasa, 23 Agustus 2022 | 17:13

Petugas kepolisian saat menunjukkan lokasi kecelakaan tunggal di Jalan Raya Serang Km 21, Desa Cibadak, Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang, Selasa, 23 Agustus 2022. (Dimas Wisnu Saputra / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com–Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Raya Serang Km 21, Desa Cibadak, Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang, pada Selasa, 23 Agustus 2022 sekitar pukul 04.30 WIB.

Dalam insiden itu, truk Isuzu bernopol B-9412-KYV yang dikemudikan pria berinisial RS, 35, menabrak pembatas jalan. Lalu, truk bermuatan hebel ini terguling.

"Kerugian ditaksir Rp1 juta karena hebel berserakan dan patah," ujar Kasubnit Laka Satlantas Polresta Tangerang Ipda Adi Silpaturohman kepada TangerangNews.

Kecelakaan ini berawal saat truk tersebut melaju dari arah Balaraja menuju Cikupa.

Sesampainya di lokasi kejadian tepatnya sebelum Jembatan Balaraja Timur, diduga pengemudi tidak konsentrasi.

"Diduga pengemudi tidak konsentrasi pada saat mengemudi sehingga menabrak pembatas jalan dan terguling," ungkapnya.

Adapun kecelakaan tersebut mengakibatkan kerusakan kendaraan truk, sehingga mengalami kerugian materil. Tidak ada korban luka maupun jiwa.

Pihak kepolisian pun telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) atas kecelakaan itu, dan mengamankan truk.

"Kendaraan yang terlibat kecelakaan diamankan di Kantor Unit Gakkum Satlantas Polresta Tangerang untuk proses penyelidikan," katanya.

NASIONAL
Tangani Banjir di Jakarta, Banten dan Jabar, Menko PMK Bentuk Timsus Mitigasi Bencana

Tangani Banjir di Jakarta, Banten dan Jabar, Menko PMK Bentuk Timsus Mitigasi Bencana

Jumat, 28 Maret 2025 | 22:34

Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) membentuk tim khusus (timsus) mitigasi bencana yang terdiri atas berbagai kementerian/lembaga untuk mitigasi bencana, utamanya banjir

BANDARA
Hari ini Puncak Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta, Penumpang Diprediksi Capai 243 Ribu

Hari ini Puncak Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta, Penumpang Diprediksi Capai 243 Ribu

Jumat, 28 Maret 2025 | 17:59

Puncak arus mudik di Bandara Soekarno-Hatta Kota Tangerang diperkirakan terjadi pada hari ini, Jumat 28 Maret 2025.

PROPERTI
Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Rabu, 26 Maret 2025 | 19:59

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon) berhasil mencatat penjualan yang sangat baik melalui produk komersial City Hub Commercial, “The Next Level” Workplace dan Commercial Space dari unit bisnis Summarecon Serpong.

KOTA TANGERANG
Nomor WA Sekda Kota Tangerang Diduga Diretas, Chat Pura-pura Pinjam Uang

Nomor WA Sekda Kota Tangerang Diduga Diretas, Chat Pura-pura Pinjam Uang

Rabu, 2 April 2025 | 12:23

Kasus penipuan dengan modus pura-pura meminjam uang melalui pesan WhatsApp (WA) terjadi di Kota Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill