Connect With Us

RSUD Kabupaten Tangerang Jadi Tempat Karantina Pasien Cacar Monyet

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 24 Agustus 2022 | 11:55

RSUD Kabupaten Tangerang. (tangerangkab.id / tangerangkab.id)

TANGERANGNEWS.com-RSUD Kabupaten Tangerang yang berlokasi di Jalan Jend. Ahmad Yani, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, dijadikan tempat karantina pasien cacar monyet atau monkeypox.

Pemerintah daerah setempat menyiapkan tempat tersebut sebagai langkah dalam mengantisipasi kemunculan wabah cacar monyet di wilayah Kabupaten Tangerang. 

"Pemkab sudah persiapkan RSUD Tangerang untuk tempat karantina apabila nanti di temukan. Untuk sementara baru RSUD Tangerang dulu yang disiapkan," ucap Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, Selasa 23 Agustus 2022.

Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Pengendalian Penyakit pada Dinkes Kabupaten Tangerang dr Sumihar Sihaloho mengatakan, virus cacar monyet kini menjadi perhatian khusus untuk pencegahan menyusul munculnya kasus pertama di DKI Jakarta.

"Kami menginstruksikan sejumlah fasilitas rumah sakit dan puskesmas  itu untuk meningkatkan kewaspadaan serta aktif mendeteksi secara dini dari ciri-ciri adanya wabah tersebut," katanya.

Penyebarluasan informasi melalui media sosial dan spanduk juga dilakukan Dinkes, untuk memberikan pengetahuan dan meningkatkan kewaspadaan masyarakat. 

Namun, sejauh ini di wilayah Kabupaten Tangerang sendiri belum ditemukan kasus penularan cara monyet sehingga masih masuk dalam kategori zona hijau.

"Saat ini masih belum ada kasus yang terlaporkan dan untuk pengawasan secara khusus bagi warga Kabupaten Tangerang yang bekerja di Jakarta itu tidak," ungkapnya. 

Kendati demikian, masyarakat diimbau untuk menjaga pola hidup bersih dan sehat. Cacar monyet, menurut dr Sumihar, dapat dicegah dengan menggunakan masker, karena virus ini menyebar melalui mulut ke mulut.

"Juga menyebar dengan menghirup serpihan kulit atau virus, misalnya dari pakaian orang yang terinfeksi," kata dia.

BANTEN
Imigrasi dan Polda Banten Perkuat Desa Binaan Perangi Perdagangan Orang

Imigrasi dan Polda Banten Perkuat Desa Binaan Perangi Perdagangan Orang

Rabu, 19 November 2025 | 15:32

Kantor Wilayah Direktorat Jenderal (Kanwil Ditjen) Imigrasi Banten dan Polda Banten resmi mengikat kerjasama strategis untuk memperkuat benteng pertahanan daerah dari ancaman Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO)

TEKNO
Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Rabu, 19 November 2025 | 13:34

Layanan infrastruktur internet Cloudflare mengalami gangguan pada Selasa 18 November 2025, hingga menyebabkan sejumlah situs dan aplikasi kesulitan diakses.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill