Connect With Us

Begini Kondisi Restoran Mang Engking di Citra Raya Tangerang Pasca Kebakaran Akibat Tersambar Petir

Dimas Wisnu Saputra | Senin, 5 September 2022 | 15:33

Ruangan resepsionis restoran Gubug Makan Mang Engking di Citra Raya, Kelurahan Mekarbakti, Panongan, Kabupaten Tangerang ditutup sementara pasca kebakaran akibat tersambar petir, Senin 5 September 2022. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Restoran Gubug Makan Mang Engking di Jalan Ecsarahaisadink Chinopolis Boulevard Utara No 78, Citra Raya, Kelurahan Mekarbakti, Panongan, Kabupaten Tangerang yang terbakar akibat tersambar petir, pada Jumat 2 September 2022 lalu, kini telah di buka kembali.

Hal tersebut diungkapkan Astri, Resepsionis Gubug Makan Mang Engking. Menurutnya, restoran seafood itu sudah buka kembali pada Minggu, 4 September 2022.

"Sudah buka kembali, sudah ramai juga pengunjungnya kemarin," kata Astri kepada TangerangNews di lokasi, Senin, 5 September 2022.

Ia mengatakan, peristiwa kebakaran tersebut terjadi karena bagian atap bangunan tersambar petir saat hujan deras. Sambaran petir itu menimbulkan percikan api dan membakar atap bangunan yang terbuat dari kayu dan daun kelapa kering.

Pantauan TangerangNews di lokasi, Senin, 05 September 2022 siang, bangunan yang terbakar yakni bagian ruangan resepsionis diberi polisi dan ditutupi dengan plastik hitam. Pihak restoran tengah merenovasi ruangan tersebut. Sementara bagian resepsionis dipindahkan ke luar bangunan.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

SPORT
Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Jumat, 26 April 2024 | 09:21

Tim Nasional (Timnas) Indonesia sukses mencetak sejarah lolos ke semifinal Piala Asia U-23 usai menumbangkan Korea Selatan, yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 26 April 2024, dini hari.

HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill